Mohon tunggu...
breketex
breketex Mohon Tunggu... Karyawan Swasta -

Penulis yang suka dengan nonton naik nonton film bioskop, anime, drama, serial barat, bahkan kadang nonton sinetron atau sitkom Indo atau India.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mari Lihat Anime di Musim Gugur Ini

15 September 2017   17:40 Diperbarui: 15 September 2017   20:36 1564
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berhubung dengan sudah selesainya periode untuk musim panas, maka periode untuk musim gugur akan masuk di bulan Oktober. Pada musim gugur ini ada beberapa anime yang masuk ke season selanjutnya seperti "3-Gatsu no Lion", "Himouto! Umaru-chan R", "Love Live! Sunshine!!", "Kekkai Sensen", "Osomatsu San 2", "Shokugeki no Soma, "Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru", dan ada beberapa anime lainnya.

foto : otakotaku.com
foto : otakotaku.com
Dalam musim gugur ini, dari penulis sendiri akan melihat ada beberapa anime baru yang menarik dan tentu ada beberapa anime kelanjutan yang memang sudah diikuti saya dari musim sebelumnya. Anime yang saya pasti tonton untuk dari musim sebelumnya yaitu "3-Gatsu no Lion" yang menceritakan pemain shogi dengan cerita kehidupan dia yang yatim piatu.

Ada juga "Himouto Umaru-chan R" yang kembali dengan komedi dan ngeselinnya si Umaru. "Kekkai Sensen & Beyond" juga akan saya tonton karena dari season sebelumnya saja sudah seru dan penuh action, diharapkan pada season kedua ini juga makin seru dan jangan di undur-undur lagi untuk endingnya karena pada season sebelumnya episode 12 dan 13 nya di undur beberapa bulan.

Sedangkan cerita season terbaru dari "Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru", mungkin saya skip karena saya kurang suka dengan season 1 dan movienya yang sudah tayang di Indonesia, karena menurut saya cukup "sadis" terhadap jagoannya tapi bosan dengan cara melawan para monster yang ada (mungkin kurang selera, tapi movienya banyak penonton Indonesia yang suka).

"Shokugeki no Soma" juga pasti akan seru di season selanjutnya karena akan bertemu dengan para elite 10 sekolah dan akan ada festival dan akan melawan salah satu elite 10 dan menurut trailer akan sampai ke cerita rebelion dan ayahnya Erina.

Untuk anime baru, mungkin akan saya lihat "Blend S" yang saya harapkan anime ini akan menjadi penyegar dari sibuknya aktifitas sehari-hari. 

Mungkin untuk anime romance bisa dilihat "Boku no Kanojo ga Majimesugiru Shojo Bitch na Ken" yang mungkin menarik karena dalam deskripsi mengenai hubungan dengan cewek cantik ternyata susah dan "Omiai Aite wa Oshiego, Tsuyoki na, Mondaiji." yang menceritakan seorang guru yang dijodohkan sama seseorang yang ternyata muridnya sendiri, semoga aja ceritanya bagus dan tidak banyak drama yang tidak penting atau "filler". 

Selain itu, "Ousama Game" juga menjajikan keseruannya karena termasuk jenis thriller , "Net-juu no Susume" yang mungkin ceritanya akan menarik karena menceritakan dia yang menjadi gamers dan cerita di dalam gamenya, umumnya cerita-cerita yang masuk ke dalam game itu umumnya menarik. "Dia Horizon" juga menjanjikan dari trailernya karena cukup beda jenis action dan fantasinya, mungkin juga termasuk jenis yang masuk ke dalam sebuah game atau "alter life". 

Dalam musim ini juga ada beberapa anime yang mengenai pertualangan motor atau kendaraan, seperti "Two Car", "Shoujo Shuumatsu Ryokou", dan " Kino no Tabi: The Beautiful World - The Animated Series". 

Selain itu, juga saya akan menonton yang sifatnya cerita ringan youkai seperti "Konohana Kitan" yang membuka jasa permandian yang isinya youkai semua dan saya akan coba lihat dulu "Kujira no Kora wa Sajou ni Utau " soalnya pertualangannya cukup menjanjikan dengan pertualannganya di laut dengan kapalnya. 

Akan tetapi semua anime baru ini akan saya lihat dulu episode-episode awalnya apakah memang sesuai selera atau tidak dan nanti akan saya review lagi... Bagaimana dengan anda akan tonton apa aja untuk musim gugur ini?

-breketex-

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun