Adem Sari -- Panas dalam menjadi masalah kesehatan yang paling sering dialami oleh banyak orang.Â
Biasanya, masalah ini muncul setelah seseorang mengonsumsi makanan pedas atau berminyak, seperti gorengan.Â
Meskipun bukan masalah kesehatan yang serius, tetapi panas dalam menimbulkan gejala yang membuat penderitanya merasa tersiksa.
Gejala panas dalam yang dialami oleh setiap orang berbeda-beda, mulai dari ringan sampai yang berat.Â
Bahkan, tidak jarang gejala panas dalam menyebabkan penderita sulit melakukan aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, panas dalam harus diatasi secepatnya agar tidak mengganggu aktivitas.
Lantas, apa saja gejala panas dalam yang sering menyerang tubuh? Ini dia penjelasannya.
Inilah 5 Gejala Panas Dalam yang Sering Menyerang Tubuh
- Tenggorokan Kering
Gejala pertama yang paling sering dialami oleh penderita panas dalam adalah tenggorokan kering.Â
Kondisi ini biasanya terjadi pada panas dalam yang disebabkan oleh radang tenggorokan atau dalam dunia medis disebut dengan fasingitis. Panas dalam akibat peradangan umumnya diakibatkan oleh inveksi virus atau bakteri.
American Academy of Otalaryngology menyatakan bahwa terjadinya radang tenggorokan juga bisa dipicu oleh kenaikan asam lambung menuju ke tenggorokan.Â