Mohon tunggu...
Bona Ventura Ventura
Bona Ventura Ventura Mohon Tunggu... Guru - Kontributor buku antologi: Presiden Jokowi: Harapan Baru Indonesia, Elex Media, 2014 - 3 Tahun Pencapaian Jokowi, Bening Pustaka, 2017 | Mengampu mapel Bahasa Indonesia, Menulis Kreatif, dan media digital

#Dear TwitterBook, #LoveJourneyBook @leutikaprio

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Rossi, MotoGP dan Kehandalan Baby M1

4 Oktober 2014   08:30 Diperbarui: 17 Juni 2015   22:26 279
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Legenda hidup MotoGP, Valentino Rossi sudah membukukan banyak rekor. Ia menjadi juara seri terbanyak sepanjang sejarah dengan 80 kemenangan di kelas utama, memperoleh podium terbanyak sepanjang sejarah dengan 178 podium, memperoleh podium secara berurutan dengan 23 podium dari GP Portugal tahun 2002 hingga GP Afrika Selatan tahun 2004, meraih fastest lap terbanyak dalam satu musim dengan 12 fastest lap di tahun 2003, dan memperoleh podium terbanyak dalam satu musim dengan 16 podium di tahun 2003, 2005, dan 2008.
Berbagai torehan rekor Rossi tersebut didukung dengan keistimewaannya yang jarang dimiliki oleh pembalap MotoGP. Ia dapat memberikan kritik dan saran dari awal hingga penyempurnaan suatu motor. Motor yang dikendarai saat Rossi juara dunia kelas 125cc tahun 1997 dan kelas 250cc tahun 1999, berbeda merek saat menjuarai kelas 500cc/MotoGP di tahun 2001 – 2004. Mulai musim balapan tahun 2004/2005 Rossi berpindah ke tim pabrikan Yamaha. Ia hendak melawan anggapan bahwa juara dunia dapat diraih dengan merek motor yang berbeda. Kepindahannya ke Yamaha menuai hasil juara dunia MotoGP di tahun 2005, 2008 dan 2009.
Setelah sempat berpindah tim pabrikan, mulai musim balapan 2013 Rossi kembali berlabuh di tim pabrikan Yamaha. Kepindahan kembali Rossi ke Yamaha membawa kembali serta fans-fansnya. Peningkatan penjualan motor Yamaha pun semakin terdongkrak naik. Yamaha pun membuat versi varian MotoGP untuk seluruh merek motornya. Rossi dan Yamaha bagai dua sisi mata uang, tak dapat terpisahkan satu sama lain. Ungkapan Rossi dalam iklan televisi menegaskan hal tersebut,”Saya pilih Yamaha.” Sinergi yang dahsyat tercipta antara Rossi dan Yamaha. Brand image Yamaha sebagai motor yang kencang dan meraih titel juara dunia membuat konsumen Indonesia langsung jatuh hati. Tagline iklan Yamaha pun dengan tegas mengungkapkan bahwa Yamaha semakin di depan yang lain semakin ketinggalan. Berdasarkan hasil survei masyarakat Indonesia antusias dan tertarik dengan MotoGP. Penyebaran virus MotoGP di tanah air tidak terlepas dari gencarnya aktivitas pemasaran Yamaha Indonesia. Di tangan Yamaha Indonesia, legenda hidup Valentino Rossi dikemas sedemikian rupa hingga dapat mendongkrak brand awareness konsumen. Rossi didatangkan ke tanah air dan hadir langsung menyapa publik Indonesia.
Di ajang MotoGP tim pabrikan Yamaha menggunakan motor Yamaha YZR – M1 1000cc. Teknologi motor M1 di ajang MotoGP yang digunakan sejak tahun 2004 kini diadopsi oleh Yamaha YZF – R25. Adopsi teknologi dari M1 yang digunakan oleh Yamaha YZF – R25 disesuaikan dengan kebutuhan sehari-hari pengendara, sehingga Yamaha YZF – R25 mengusung slogan superbike for everyday. Campur tangan Rossi dalam motor Yamaha YZF – R25 menjadikan motor ini mendapat julukan Baby M1, karena M1 (Yamaha YZR – M1 merupakan rujukan dalam pengembangan Yamaha YZF – R25. Dengan segala keunggulan M1 yang sudah diketahui publik di ajang MotoGP. Kini masyarakat dapat turut merasakan motor yang gagah, kokoh, sporty, kencang dan siap melibas (predator) beragam kontur jalan. Pengembangan motor ini pun sudah mempertimbangkan kondisi jalanan di Indonesia dengan titik kemacetan yang kadang ditemui, karena komposisi bobot motor ini merata 50:50 antara bagian belakang dan depan. Bobot yang merata ini mudah diajak berakselerasi di jalan-jalan ibukota. Saat test ride di acara Kompasiana Nangkring bersama Yamaha YZF – R25 di Flavor Bliss, Alam Sutera, Serpong motor ini mudah diajak meliuk di tikungan sempit dan bermanuver dalam trek lurus.
Yamaha YZF – R25 seolah menjawab kerinduan banyak pecinta motor untuk merasakan motor yang biasa digunakan di ajang MotoGP. Mengusung mesin 4 Langkah, 8 Valve DOHC, berpendingin cairan, silinder berjumlah dua dengan posisi tegak, diameter x langkah: 60,0 x 44.1 mm, perbandingan kompresi: 11,6:1, sistem starter elektrik, sistem pelumasan basah, tipe kopling basah dan manual dengan multiplat, kapasitas oli mesin total 2,40 liter dan sistem bahan bakar fuel injection. Dengan jeroan mesin seperti itu, Yamaha YZF – R25 mampu digeber hingga daya maksimum 26,5 KW (36 PS) @12.000 rpm. Torsi maksimum mencapai 22,6 N.m @10.000 rpm.
Kehandalan daya pacu Yamaha YZF – R25 juga ditopang dengan tipe rangka diamond, suspensi depan teleskopik, suspensi belakang swing arm. Kegagahan motor stabil ditopang dengan ban depan 110/70-17M/C (54S) serta ban belakang 140/70-17M/C (66S). Tak perlu kuatir berlebihan, jika memacu Yamaha YZF – R25 hingga top speed, karena sistem pengeremannya sudah mengusung cakram hidrolik piston ganda pada rem depan serta cakram hidrolik piston tunggal di pengereman belakang. Saat test ride saya cukup percaya diri untuk memacu motor di trek lurus, lalu mengerem dengan memadukan rem belakang dan rem depan, hasilnya Yamaha YZF – R25 berhenti tanpa selip. Saat test ride di acara Kompasiana Nangkring bersama Yamaha YZF – R25 sisi trek tidak sepenuhnya steril, sehingga pengereman haruslah maksimal. Terbukti kombinasi rem depan dan rem belakang Yamaha YZF – R25 mengamankan saya sebagai pengendara dan penonton di area sisi trek.
Penjelasan Pak Masykur (Asisten Manajer Umum Yamaha Indonesia) dan Pak Andri (Service Division Yamaha Indonesia) di acara Kompasiana Nangkring bersama Yamaha YZF – R25 betul-betul sesuai antara data-data Yamaha YZF – R25 dengan fakta saat test ride bahwa Yamaha YZF – R25 sungguh motor yang layak digunakan sebagai motor sehari-hari (ringan dalam handling, perpindahan gigi yang lembut, piranti indikator kecepatan yang mudah terpantau, kualitas pengereman yang handal, motor yang gagah dan sporty serta kecepatan yang mampu memanjakan pengendara bak seorang pembalap MotoGP), karena Yamaha YZF – R25 adalah superbike for everyday.

[caption id="attachment_363817" align="aligncenter" width="300" caption="Foto:DokPri"][/caption]

[caption id="attachment_363818" align="alignleft" width="300" caption="foto: DokPri"]

14123601521174909903
14123601521174909903
[/caption]

[caption id="attachment_363819" align="alignright" width="300" caption="Sumber Foto: Slide Presentasi Yamaha Indonesia"]

1412360286364047804
1412360286364047804
[/caption]

[caption id="attachment_363820" align="alignleft" width="300" caption="Sumber Foto: Slide Presentasi Yamaha Indonesia"]

14123604312054132694
14123604312054132694
[/caption]

[caption id="attachment_363821" align="aligncenter" width="300" caption="Sumber Foto: Slide Presentasi Yamaha Indonesia"]

1412360527617985537
1412360527617985537
[/caption]

[caption id="attachment_363822" align="alignright" width="300" caption="Sumber Foto: Slide Presentasi Yamaha Indonesia"]

14123606201936098194
14123606201936098194
[/caption]

[caption id="attachment_363824" align="alignleft" width="300" caption="Sumber Foto: Slide Presentasi Yamaha Indonesia"]

1412360800652231089
1412360800652231089
[/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun