Sementara itu, sebagian orang yang menarik dan cantik memilih untuk tidak memiliki akun media sosial. Jika hidup bisa lebih damai tanpa medsos, mengapa "harus" memiliki media sosial? Mungkin begitu pendapat mereka.
Mungkin bagi mereka, pesona diri tak perlu diumbar di media sosial. Tanpa medsos, nyatanya banyak orang lebih produktif dan tulus dalam berbagi kebaikan dalam diam.
Bukankah berbuat baik dalam kesunyian pujian adalah sebuah keutamaan? Inilah ketampanan dan kecantikan batiniah (inner beauty) yang tak serta merta kita dapat hanya dengan rajin mengunggah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H