Mohon tunggu...
Ruang Berbagi
Ruang Berbagi Mohon Tunggu... Dosen - 🌱

Menulis untuk berbagi pada yang memerlukan. Bersyukur atas dua juta tayangan di Kompasiana karena sahabat semua :)

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

3 Hikmah The Daddies Ahsan/Hendra Juara All England 2019

11 Maret 2019   01:31 Diperbarui: 11 Maret 2019   02:12 365
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tiga hikmah kemenangan pasangan zaman old

1. Usia "tua" bukan halangan

Ahsan sudah berusia 31 tahun. Hendra 34 tahun. Meski sudah tergolong "tua" untuk ukuran pemain bulutangkis dunia, Ahsan/Hendra membuktikan, usia "tua" bukan halangan untuk sukses. Pengalaman bertahun-tahun di dunia ganda putra telah menempa mereka untuk tenang mengendalikan ritme permainan melawan lawan yang (jauh) lebih muda dan bertenaga.

2. Pantang menyerah

Ahsan/Hendra kalah di gim pembuka. Namun, mereka tak mau menyerah. Ini mental bertanding yang perlu dipelajari pebulutangkis yang lebih muda.

3. Fokus

Ahsan/Hendra fokus pada bulutangkis. Meski mereka berstatus pemain nonpelatnas, mereka tetap giat berlatih. Setahu saya, Ahsan/Hendra sungguh fokus pada latihan dan turnamen. Mereka bukan bintang iklan. Bukan pula pemain merangkap selebritas. 

Nah, para pemain muda Indonesia, contohlah Ahsan/Hendra yang fokus pada latihan dan turnamen. Boleh saja menikmati sekejap glamornya dunia iklan dan sorotan media di luar lapangan. Tak ada salahnya jadi bintang iklan yang menarik minat anak muda untuk ikut terjun jadi pemain bulutangkis profesional. Kuncinya adalah keseimbangan dan konsistensi.  Selamat, The Daddies...

Sumber:

olahraga.kompas.com

www.tribunnews.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun