pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Samarinda,berupa himbauan  untuk membawa bekal makanan dan minuman dari rumah.Â
Samarinda, Kalimantan timur | masuk kembali ke sekolah di tahun ajaran baru, tahun 2022/2023. Ada kebijakan dari DinasDengan membuat surat Edaran (SE) berkenaan PTM 100 persen tahun pelajaran 2022/2023, dan di point keempat (4) menghimbau orang tua/ wali siswa menyediakan makan dan minum di rumah.Â
karenanya, ada yang berbeda di tahun ajaran ini, baik siswa dan guru, membawa bekal makanan ke sekolah. Disekolah saya menerapkan sistem double shift, yaitu pagi dan siang. Sesi shift pagi, dimulai jam 07.15-12.05 Wita dan sesi shif siang, dimulai jam 13.00-17.25 Wita.
Tidak hanya untuk anak usia PAUD/TK, SD dan SMP, yang membawa bekal makanan kesekolah. Anak usia SMA/SMK pun di Kota Samarinda membawa makanan dari rumah.Â
Membawa bekal makanan ke sekolah, merupakan bagian dari upaya sekolah mencegah anak-anak jajan sembarangan. Apalagi di tengah pandemi covid-19, yang belum sepenuhnya hilang.Â
Dibeberapa propinsi, kasus covid-19 dilaporkan malah mengalami peningkatan, yang dilihat dari tren perminggunya, menurut laporan Sekretaris Direktorat Jenderal Kesehatan masyarakat, Kemenkes RI, dr. Siti Nadia, M.Epid.
Selain itu, membawa bekal makanan dari rumah, menghilangkan kekhawatiran orang tua, anak mengkomsumsi makanan yang dijual dilingkungan sekolah, tidak sehat, bahkan ada yang mengandung zat berbahaya seperti bahan makanan berpengawet.
Negara yang membiasakan Anak Sekolah membawa Bekal Makanan dari rumah
Dibeberapa negara di dunia, ternyata sejak dari dulu membiasakan siswanya, membawa makanan dari rumah. Kebiasaan negara luar tersebut, membawa bekal anak sekolah, terlihat juga dibeberapa flm asing, seperti  flm Amerika, jepang, dan lainnya.
Bahkan bukan hanya aktivitas di sekolah, yang dilakukan anak-anak sekolah, orang dewasa pun di luar negeri, dibeberapa negara ketika beraktivitas di luar rumah, mereka membawa bekal makanan.