Dalam dunia marketing ada sebuah teknik dalam email marketing yang dikenal dengan sebutan cold email. Pengiriman email dengan jenis cold email ini tidak hanya digunakan dikalangan pebisnis online namun juga sering digunakan oleh para pencari pekerjaan dalam mengirimkan lamaran pekerjaan ke perusahaan-perusahaan yang masuk dalam daftar para pencari kerja tersebut.
Cold email ini merupakan surat elektronik yang dikirimkan kepada orang-orang yang belum pernah dikenal sebelumnya. Cold email ini dikirim dengan tujuan untuk memberikan penawaran kepada orang-orang yang kita tuju dengan maksud yang ada pada email tersebut.
Apabila dikirim oleh pencari kerja maka cold email ini dalam bentuk lamaran pekerjaan dan ringkasan riwayat hidup yang bertujuan untuk memperkenalkan diri kepada para perusahaan. Sementara email bisnis atau email marketing pada umumnya merupakan email yang memberikan penawaran, promosi dan juga perkenalan tentang produk.
Jika dilihat secara sekilas, teknik cold email ini hampir mirip dengan spam email, karena mengirimkan banyak email kepada banyak penerima secara sekaligus. Namun sebenarnya ada perbedaan yang paling mendasar antara cold email dengan spam email.Â
Ketika kita mengirimkan spam email, kita akan mengirimkan email secara acak tanpa ada kriteria penerima yang jelas. Sementara pada cold email, kita mengirimkan email kepada orang-orang yang telah kita target sebelumnya.
Tips Membuat Cold Email Yang Efektif
Mengirimkan email yang menarik untuk orang-orang yang belum kita kenal sebelumnya merupakan hal yang cukup menantang, untuk itu kita perlu mempelajari teknik-teknik pengiriman cold email ini yang biasa juga digunakan oleh digital agency jakarta dalam mempromosikan produk-produk yang dipercayakan ke mereka.
Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu menjadi perhatian agar cold email dapat memiliki peluang keberhasilan yang tinggi
Membawa Kabar Gembira
Menggunakan kata-kata pembuka yang bersuasana gembira dan juga positif sangat penting untuk menarik minat orang untuk membaca email-email yang dikirimkan. Penawaran menggunakan bahasa yang menyenangkan dan juga memberikan solusi yang positif pada orang-orang yang menjadi target pemasaran kita dapat meningkatkan keberhasilan pemasaran secara cold email ini.
Tidak bertele-tele
Email pada umumnya hanya akan dibaca secara sekilas oleh penerimanya, apalagi email dari orang-orang yang tidak dikenal. Untuk itu cold email yang kita kirimkan, harus dalam bentuk yang singkat dan padat, langsung kepada produk yang kita tawarkan.
Email yang terlalu panjang dan bertele-tele pada umumnya tidak akan dibaca secara utuh dan pada akhirnya tidak mencapai tujuan untuk memperkenalkan produk
Gunakan bahasa yang formal namun tidak kaku
Pemilihan kata yang dapat menarik sangat penting dalam cold email ini. Oleh karena itu, gunakan kata pembuka yang menarik dan juga susunan email yang menarik untuk dibaca dengan menggunakan bahasa yang tetap formal namun juga memiliki kesan akrab untuk orang yang membacanya, sehingga orang tersebut tidak bosan membaca dan tujuan utama mempromosikan produk dapat tercapai.
Mengetahui siapa yang dikirim email
Seperti disebutkan diatas, spam email dan cold email berbeda dalam hal kepada siapa email tersebut dikirim. Pada cold email, orang yang kita kirim email merupakan orang-orang yang menjadi target dan kita mengetahui identitas mereka.
Karena tanpa mengetahui siapa yang menerima email, kita akan sulit untuk melakukan pendekatan ketika menyampaikan penawaran yang kita buat melalui cold email tersebut
Melakukan Follow Up
Tips terpenting dalam cold email yang perlu kita lakukan adalah melakukan follow up. Tahap ini penting untuk dilakukan untuk mengetahui respon dari orang yang kita kirim email tersebut.
Penggunaan cold email sebagai salah satu teknik email marketing, sangat baik dilakukan untuk orang-orang yang telah menjadi target produk kita. Untuk itu agar proses promosi ini harus dilakukan secara seksama dan hati-hati agar cold email yang dikirimkan tidak dianggap sebagai email spam yang mengganggu oleh penerimanya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H