Mohon tunggu...
Adinda Firyna
Adinda Firyna Mohon Tunggu... lainnya -

"khairunnas anfa'uhum linnas" (sebaik-baik manusia adalah ia yang paling bermanfaat bagi manusia lainnya)

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Festival Bunga Hongkong 2012

19 Maret 2012   16:55 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:45 834
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_166887" align="aligncenter" width="300" caption="pameran bunga"][/caption] Minggu (18/3), ribuan penduduk negeri Beton berduyun-duyun memadati Viktoria Park, Causeway Bay sejak pagi hari. Baik anak-anak, orang dewasa maupun manula sengaja mengisi hari libur mereka untuk menyaksikan Festival Bunga (Flower Show Hongkong 2012) yang berlokasi di Viktoria Park. [caption id="attachment_166889" align="aligncenter" width="300" caption="gadis china"]

13321103651190530047
13321103651190530047
[/caption]

Festival Bunga Hongkong (Hongkong Flower Show) merupakan sebuah peristiwa yang sangat dinantikan oleh seluruh warga Hongkong di setiap tahunnya. Acara yang diselenggarakan oleh Departemen Kebudayaan dan Layanan Hongkong ini bukan sekedar pameran bunga biasa melainkan pameran bunga yang ditata dengan indah sedemikian rupa sehingga membentuk miniatur-miniatur tempat pariwisata terpopuler di negeri Beton ini. Di samping itu, ada juga miniatur-miniatur seni dan kebudayaan dari beberapa Negara di dunia seperti China, Australia, Mesir, Pakistan, Philipina, Indonesia, dsb.

[caption id="attachment_166891" align="aligncenter" width="300" caption="globe atau bola dunia yang sedang berotasi"]

13321111271876831749
13321111271876831749
[/caption] Untuk Indonesia sendiri tahun ini memamerkan seni budaya dari daerah Sumatera Selatan dengan rumah adatnya yang di dominasi oleh warna emas, serta tanaman-tanaman bunga di tepi kiri kanannya, memberi nilai lebih untuk keserasian serta keindahan rumah adat Sumatera Selatan ini yang sering kita sebut sebagai Rumah Limas. Sayangnya saya tidak bisa mengambil foto secara keseluruhan karena banyaknya orang berjubel di depan pagar pembatas untuk sekedar menikmati maupun berfoto. [caption id="attachment_166895" align="aligncenter" width="300" caption="kebudayaan Sumatera Selatan"]
13321119671182962069
13321119671182962069
[/caption] Selain menyambut datangnya spring atau musim semi festival bunga ini juga bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan pariwisata dari berbagai belahan dunia dan holtikultura, kesadaran akan penghijauan serta meningkatkan rasa cinta pada tanaman. Festival Bunga yang diselenggarakan mulai tanggal 16 hingga 25 Maret nanti memang sangat diminati oleh ratusan ribu penduduk negeri Jackie Chan ini termasuk para pecinta holtikultura. Terbukti dengan penuhnya para pengunjung festival bunga di hari ketiga ini, mereka tidak menghiraukan teriknya panas matahari yang menyengat kulit serta berpeluh keringat, tetap asyik menikmati dan mengagumi keindahan bunga, hunting foto, serta berbagi pengalaman dalam pembudidayaan bunga. [caption id="attachment_166894" align="aligncenter" width="300" caption="miniature tembok raksasa China"]
1332111819994563015
1332111819994563015
[/caption] [caption id="attachment_166893" align="aligncenter" width="300" caption="miniature tembok raksasa china"]
13321116641998353861
13321116641998353861
[/caption] Miniatur tempat-tempat pariwisata Hongkong yang terbentuk indah oleh rangkaian bunga antara lain Ocean Park, Golden Bauhinia Square, Wetland Park, Hongkong Asiaworld-Expo, dan masih banyak lagi. Selain miniatur-miniatur tersebut di  sebelah kiri dan kanannya ada stan-stan atau tempat penjual bunga holtikultura, penjual makanan khas Hongkong dan masih banyak kegiatan lain yang juga turut menyemarakkan festival bunga tahun ini seperti pameran lukisan, hiburan seni dan tari, dsb. [caption id="attachment_166896" align="aligncenter" width="300" caption="Tari Gembira dari Philipina"]
13321122041005822565
13321122041005822565
[/caption] [caption id="attachment_166897" align="aligncenter" width="300" caption="miniatur Wetland Park"]
13321122891507158641
13321122891507158641
[/caption] Saya yakin Festival Bunga yang setiap harinya buka mulai pukul 9 pagi hingga 9 malam ini tidak akan pernah sepi pengunjung (kecuali bila hujan) karena tiketnya sangat murah hanya H$14 untuk dewasa dan H$7 untuk anak-anak dan manula. Untuk Anda yang saat ini sedang di Hongkong jangasampai melewatkan kesempatan yang hanya ada sekali dalam setahun ini.
1332112574289501546
1332112574289501546
[caption id="attachment_166900" align="aligncenter" width="300" caption="aneka buah-buahan"]
13321126911211370728
13321126911211370728
[/caption] [caption id="attachment_166901" align="aligncenter" width="300" caption="Panda (Ocean Park)"]
13321127581175834759
13321127581175834759
[/caption] [caption id="attachment_166904" align="aligncenter" width="300" caption="miniatur Ocean Park"]
133211295645215951
133211295645215951
[/caption] [caption id="attachment_166906" align="aligncenter" width="300" caption="miniature piramid (Mesir)"]
1332113043135001735
1332113043135001735
[/caption] [caption id="attachment_166908" align="aligncenter" width="300" caption="miniatur  Afrika selatan"]
13321131721718600167
13321131721718600167
[/caption] [caption id="attachment_166909" align="aligncenter" width="300" caption="warga Hongkong gemar berolah raga sepeda"]
1332113279396951383
1332113279396951383
[/caption]

[caption id="attachment_166912" align="aligncenter" width="300" caption="Golden Bauhinia Square"]

13321135792025444961
13321135792025444961
[/caption]

[caption id="attachment_166913" align="aligncenter" width="300" caption="wajah ceria anak-anak China"]

1332113658921223064
1332113658921223064
[/caption]

13321138121021165282
13321138121021165282
[caption id="attachment_166918" align="aligncenter" width="300" caption="buah-buahan"]
1332113892882312799
1332113892882312799
[/caption] Sebenarnya masih banyak foto-foto yang berhasil saya abadikan, tapi tidak mungkin saya taruh di sini semua hehe.. Ina@hkg.19/3/2012

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun