Dentingan suara titik hujan jatuhÂ
Mengenai atap rumah dan halaman
suara gemuruh  geledek terdengar memecah kesunyian malam
Kulihat jam di hp
Masih pukul 23.18
Mataku ini sulit kupejamkan lagi
Pikiranku melayang entah kemana
Terbayang olehku
Sesosok tubuh tertidur di balai balai
Sendiri tanpa ada yang menemani
Hanya terbaring berselimutkan sehelai sarung
Kubertanya-tanya dalam hati
Apakah dia sehat atau tidak
Apakah dia bisa tertidur nyenyak
 ataukah justru terjaga
Tiap hujan turun begitu derasÂ
Dan angin terdengar menggerakkan dedaunan begitu kuatÂ
Hati ini dipenuhi rasa was was dan khawatir
Ingat ayau yang di rumah sendirian
Sendiri
Di malam yang sepi
Dalam balutan udara dingin yang menusuk tulang
 mungkin  juga rasa pegal dan linu menyerangÂ
Setelah bekerja keras seharian
Hanya doa yang bisa kupanjatkan
Semoga Allah menjaganya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H