Mohon tunggu...
SURJADI
SURJADI Mohon Tunggu... Konsultan - https://www.youtube.com/channel/UCzU4eyliNiUy1B5DxQknNWA

Indonesia, jalan2, hobi foto

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

PayPal, PB Djarum, Universitas Harvard dan Barcelona FC

20 Januari 2022   12:10 Diperbarui: 21 Januari 2022   09:50 608
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ken Howery, disumpah menjadi duta besar Swedia (sumber: Wikipedia)

Siapa yang tidak kenal PayPal, perusahaan Amerika yang merupakan salah satu pionir dan pemain penting di dunia e-commerce dan internet payment?  Didirikan tahun 1998 dengan nama Confinity, perusahaan ini bergabung dengan X.com, perusahaan yang dimiliki Elon Musk, menjadi PayPal.  PayPal masuk ke bursa saham tahun 2002 dan di tahun yang sama e-commerce ternama eBay mengakuisisi PayPal seharga USD1.5B.  Saat ini, PayPal berada di peringkat 134 di Fortune 500 perusahaan terbesar di Amerika tahun 2021.

Lalu apa hubungannya dengan PB Djarum, Universitas Harvard dan Barcelona FC?

PB Djarum, Universitas Harvard dan Barcelona FC terkenal sebagai "pabrik juara".  Liem Swie King, Alan Budikusuma (salah satu penyumbang medali emas Olimpiade pertama buat Indonesia), Haryanto Arbi adalah beberapa dari banyak juara bulutangkis yang dihasilkan PB Djarum.  Obama, John Kennedy (dua-duanya merupakan bekas Presiden Amerika), Mark Zuckerberg (pendiri Facebook) adalah beberapa pemimpin dan entrepreneur jebolan Harvard.  Barcelona FC mempunyai program Youth Academy "La Masia" dan dari sini dilahirkan pemain dan pelatih legendaris seperti Messi, Pep Guardiola, Gerard Pique, Puyol.

PayPal ternyata juga tidak ketinggalan dalam hal mencetak "juara".  Alumnus dari PayPal banyak yang merambah dan mendirikan perusahaan-perusahaan ternama di dunia yang sedikit-banyak mempengaruhi kehidupan kita sehari-hari, sampai sekarang.

Peter Thiel dan Luke Nosek adalah pendiri PayPal yang kemudian mendirikan Founders Fund sebuah Venture Capital yang investasi portfolionya terdiri dari Facebook, Airbnb, Spotify, SpaceX, Lyft dll.

Reid Hoffman dulu menjabat sebagai COO (Chief Operating Officer) dan Executive Vice President di PayPal.  Setelah PayPal, Hoffman mendirikan Linkedin, media social dengan fokus di business dan professional networking.  Tahun 2016, perusahaan raksasa Microsoft mengakuisisi Linkedin dengan total USD26.2 B.  

Reid Hoffman (sumber: Wikipedia)
Reid Hoffman (sumber: Wikipedia)

Roelof Botha mulai bekerja di PayPal di bagian corporate development dan kemudian menjabat sebagai Vice President Finance. Setelah PayPal, Botha merambah ke Venture Capital dan menjadi partner di Sequoia Capital dengan total investment mencapai USD 1 trillion, dan mencakup perusahaan raksasa seperti Apple, Google dan Instagram.

Bukan cuma eksekutif lapisan atas dari PayPal saja yang kemudian merambah ke bidang lain, staff biasa PayPal pun ternyata juga berprestasi tinggi.  Chad Hurley, Steve Chen dan Jawed Karim adalah staff di PayPal, sebelum tiga sekawan ini mendirikan media video sharing YouTube tahun 2005, yang kemudian dibeli Google dengan harga USD1.65B.

Steve Chen, tengah dan Chad Hurley, kanan (sumber: Wikipedia)
Steve Chen, tengah dan Chad Hurley, kanan (sumber: Wikipedia)

Yishan Wong bekerja di PayPal tahun 2001 ke 2005 di bagian engineering.  Dia kemudian pindah ke Facebook sebagai direktur sebelum akhirnya menjabat sebagai CEO di Reddit tahun 2012-2014.

Tidak cuma di bagian business saja para jebolan PayPal merambah, dunia politik dan diplomasi juga ikut menikmati alumnus PayPal. Ken Howery adalah CFO PayPal dari tahun 1998-2002.  Tahun 2019, Ken diangkat menjadi duta besar Amerika untuk Swedia, menjabat sampai tahun 2021.

Ken Howery, disumpah menjadi duta besar Swedia (sumber: Wikipedia)
Ken Howery, disumpah menjadi duta besar Swedia (sumber: Wikipedia)

Apa ramuan rahasia PayPal dalam menghasilkan alumnus-alumnus terkenal?  Apakah PayPal ahli dalam merekrut otak dan pikiran hebat (Hoffman, Thiel, Karim adalah jebolan Stanford University, Nosek dan Chen dari University of Illinois, universitas top di Amerika), apakah sentuhan Elon Musk di eBay melalui perusahaannya X.com memberi inspirasi entrepreneurship di PayPal?  Atau mereka semua berada di tempat dan waktu yang tepat - Silicon Valley adalah pusat kelahiran e-commerce dan di awal 200-an adalah waktu boomingnya pendirian e-commerce.

Ada yang bisa menjawab?

Simak juga:

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun