Mohon tunggu...
Bisma Asyari
Bisma Asyari Mohon Tunggu... Lainnya - Data Science

Graphic Designer, Data Science

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Bisma Asyari Mahasiswa Pontianak Mengajar di Sanggar Belajar KG.Bharu, Kuala Lumpur Malaysia

11 Juli 2023   01:56 Diperbarui: 28 Juli 2023   18:06 268
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Muhammadiyah Pontianak melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional di Kampung Bharu, Kuala Lumpur, Malaysia. Dia adalah Bisma Asyari dan sedang menempuh studi S1 Teknik informatika di semester 6. KKN internasional di Malaysia dilaksanakan pada tanggal 26 Juli 2022 sampai dengan 19 Agustus 2022 didampingi oleh dosen pendidikan kimia yaitu Raudhatul Fadhilah, S.Pd., M.Si. dan dosen dari KKN kemitraan internasional. Kegiatan KKN ini merupakan prestasi terbesar bagi mahasiswa karena membawa nama kampus masing-masing ke dunia internasional. Sehingga UMPontianak bisa berkiprah secara mendunia. Kegiatan KKN internasional ini juga dilakukan dengan pengabdian dosen kepada masyarakat Indonesia di Malaysia. Kegiatan ini juga sebagai bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat Indonesia yang berada di Malaysia yang berada di daerah tertentu.Program KKN Internasional ini diikuti oleh beberapa perguruan tinggi Muhammadiyah di seluruh Indonesia. UMPontianak menjadi salah satu PTMA yang mengirimkan 1 orang mahasiswa. Salah satu program nyata KKN ini adalah dengan adanya program kerja mengajar ke Sanggar Belajar terutama pada kegiatan Pengenalan Aplikasi Paint Pada Anak-Anak Menggunakan Laptop/Komputer di KP.Bharu yang dijalankan Selama 3 Minggu oleh mahasiswa Teknik Informatika UMPontianak.

Sumber : Bisma Asyari
Sumber : Bisma Asyari


Tujuan dari Kegiatan ini sebagai wadah meningkatkan pemahaman serta kreativitas peserta didik dalam menggunakan aplikasi paint sehingga anak anak dapat mengimplementasikan kreativitasnya sebagai peserta didik yang berada di sanggar belajar Kampung Bharu Malaysia. Pada umumnya, peserta didik menggunakan karton saat dalam proses menuangkan karya seni di mata pelajaran seni dan budaya. Oleh karena itu, dengan kegiatan ini kami memberikan dukungan penuh serta pendampingan bagi peserta didik yang belum mengetahui cara mengoprasikan komputer dan menggunakan aplikasi Paint serta kurang dalam menyalurkan kreativitasnya dengan baik, sehingga peserta didik merasa terbantu dengan adanya pembelajaran aplikasi Paint dan pengenalan kompter

Sumber : Bisma Asyari
Sumber : Bisma Asyari
Sumber : Bisma Asyari
Sumber : Bisma Asyari

Pembelajaran pengenalan aplikasi Paint pada peserta didik menggunakan Laptop/Komputer di KP.Bharu ini dijalankan pada siang hari, dimana kegiatan ini menggantikan pelajaran seni budaya pada kelas I-IV. Mahasiswa KKN memberikan pendampingan secara mendalam mulai dari pengenalan dasar penggunaan laptop/komputer serta tools yang digunakan untuk menggambar pada aplikasi Paint. Kegiatan pembelajaran berlangsung dengan antusias karena peserta didik senang bisa mengetahui mengoprasikan dan menggunakan beberapa tools yang ada di aplikasi Paint. Sehingga di akhir kegiatan dilakukan tes masing-masing peserta didik untuk mengimplementasikan hasil karya yang sudah diajarkan kepada peserta didik. Minat dan pengetahuan mereka terhadap pengenalan komputer dan seni budaya juga semakin meningkat karena mereka merasakan perasaan yang sangat gembira.

Sumber : Bisma Asyari
Sumber : Bisma Asyari


Mahasiswa Teknik Informatika UM Pontianak Terpilih ikut KKU Internasional di Malaysia – Kuala Lumpur

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun