Selain itu seperti yang dikatakan mantan bomber Madrid, Karim Benzema, Mbappe harus mampu beradaptasi dengan posisi barunya di Madrid saat ini sebagai penyerang tengah. Hal ini penting guna meningkatkan perannya dalam tim sekaligus sebagai pembuktian akan kualitas dirinya sebagai pemain bintang.
2. Membangun chemistry yang lebih kuat dengan pemain lain
Sebagai anggota baru tim, Mbappe tentunya perlu waktu untuk bisa beradaptasi. Dalam hal ini Mbappe perlu membangun chemistry yang lebih kuat guna mendapatkan dukungan dari anggota tim lain.
Bagaimanapun juga Mbappe tak bisa bergerak sendiri. Perlu dukungan dari pemain lain. Karena itu membangun chemistry dengan pemain lain menjadi hal tak terelakkan.
Kompetisi baru berjalan seperempatnya  Masih banyak waktu bagi Mbappe untuk meniti jalan menuju puncak permainan.
Dan pertanyaannya adalah sanggupkah Mbappe menaklukan tantangan yang hadir di hadapannya kali ini ?
Akankah Mbappe muncul sebagai legenda Madrid berikutnya ?
Mari kita tunggu bersama jawabannya !
(EL)
Yogyakarta, 08112024
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H