Mohon tunggu...
el lazuardi daim
el lazuardi daim Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis buku SULUH DAMAR

Tulisan lain ada di www.jurnaljasmin.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Unforgettable", Tentang Rasa Cinta Beum Sil yang Takkan Terlupakan

26 Mei 2023   18:31 Diperbarui: 26 Mei 2023   18:37 412
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perasaan cinta itu kadang seperti debu. Pernah ada dan menempel di sebuah tempat, tapi kemudian tiba-tiba saja harus pergi karena diterbangkan angin.

Meski demikian, ketika perasaan cinta itu telah terpatri, rasa itu tidak benar-benar hilang. Masih ada serpihan-serpihan kecil yang tersisa sebagai bagian dari kenangan masa lalu seperti halnya kisah Beum Sil dalam film Unforgettable.

Unforgettable, atau tak bisa untuk dilupakan. Film ini mengisahkan rasa cinta Beum Sil pada Soo Ok yang selalu bersemayam di hatinya.

Ya, film Unforgettable berkisah tentang persahabatan seorang remaja pemalu bernama Beum Sil (diperankan oleh Do Kyung-soo ) dengan empat orang sahabatnya, Soo Ok, Gil Ja, Gae Deok dan San Dol. Seiring perjalanan waktu, Beum Sil ternyata menaruh hati pada Soo Ok (diperankan oleh Kim So-hyung ).

Wajahnya yang manis, sifatnya yang periang, pintar, dan kebaikan hatinya telah membuat Beum Sil jatuh cinta pada gadis ini. Meskipun ada keterbatasan fisik dimana terdapat kelainan pada kakinya, tidak menghalangi perasaan cintanya pada Soo Ok. Bahkan kekurangan tersebut menjadi alasan bagi Beum Sil untuk makin mencintai Soo Ok.

Namun sayang, seperti halnya debu yang diterbangkan angin, perasaan cinta Beum Sil harus berakhir sebelum sempat diungkapkannya dengan kata-kata pada sahabatnya ini. Sebuah peristiwa memilukan mengakhirinya.

Meskipun begitu, Beum Sil tentu saja masih menyimpan nama Soo Ok di dalam hatinya. Dan lewat sebuah acara live musik di sebuah stasiun radio, Beum Sil mengenang kembali masa-masa remaja ketika dirinya menghabiskan waktu bersama Soo Ok dan tiga sahabat mereka lainnya.

Film diawali dengan Beum Sil, penyiar yang bertugas malam itu, membacakan surat dari seorang penggemar yang menceritakan kerinduannya pada teman-temannya dan minta diputarkan lagu milik Kansas berjudul " Dust in The Wind ".

"Jeung Soo Ok dari provinsi Go Heung," Beum Sil merasa mengenal nama yang dibacakannya dari surat tersebut. Memorinya pun bergerak mundur 23 tahun ke belakang ke tahun 1991.

Kala itu Beum Sil, Gil Ja dan Gae Deok datang dengan kapal menemui Soo Ok yang sudah menunggu di dermaga di daerah Go Heung untuk merayakan liburan musim panas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun