Mohon tunggu...
el lazuardi daim
el lazuardi daim Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis buku SULUH DAMAR

Tulisan lain ada di www.jurnaljasmin.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Dua Menit Saja, tentang Vinicius yang Menghapus Kegelisahan Carlo Ancelotti Bersama Karim Benzema

20 September 2021   22:17 Diperbarui: 20 September 2021   22:50 226
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Meski menyerang sejak awal,Madrid kesulitan membongkar pertahanan yang cukup rapat dari  Los  Che,julukan Valencia.Peluang Federico Valverde pada menit 10 dan tembakan jarak jauh Casemeiro pada menit 32 belum bisa merubah situasi.

Sebaliknya Valencia sempat membalas lewat tandukan Gabriel Paulista namun juga gagal.

Hugo Duro kemudian mengejutkan kubu Madrid.Lucas Vazquez yang bermaksud menghalau bola umpan jauh Dimitri Foulquier di kotak pinalti namun bola mengarah kepada Hugo Duro yang berada di kotak pinalti.Dan selanjutnya Duro melepaskan tembakan voli menembus gawang Madrid.

Ketinggalan satu gol membuat pasukan Los Blancos,julukan lain Madrid makin meningkatkan serangan.Hasilnya Vinicius Jr. Berhasil membuat gol penyeimbang pada menit 86.

Gol bermula dari Rodrygo yang berada di sisi kanan penyerangan mengoper bola ke Karim Benzema yang berada di tengah.Benzema kemudian mengoper lagi bola ke Vinicius yang diteruskan lagi dengan menembaknya langsung ke gawang.

Bola sempat membentur kaki pemain Valencia, sehingga arah bola berubah dan meluncur tipis di sisi tiang kanan gawang Valencia.

Dua menit berselang giliran Benzema yang menerima umpan dari Vinicius.Benzema yang berada di kotak pinalti menerobos kawalan pemain Valencia dan melompat menanduk bola menembus gawang kiper Giogi Mamardashvili untuk kedua kalinya.

Tambahan satu gol kali ini menjadi rekor tersendiri bagi Benzema.Pemain asal Perancis ini menjadi yang terbanyak berpartisipasi dalam lebih dari 10 gol timnya di lima kompetisi besar Eropa.Benzema telah membuat 6 gol dan 5 assist.Unggul atas Erling Haaland dari Borussia Dortmund yang membuat 7 gol dan 3 assist.

Situs sofascore juga memberi nilai teetnggi 8.5 untuk Benzema dengan catatan 47 kali sentuhan dan 85 persen akurasi umpan (29 dari 34),memenangkan 3 dari 4 kali duel dan satu duel udara.Serta membuat 1 umpan kunci dan 3 tembakan tepat sasaran.

Sementara Vinicius mendapat nikai 8.4 dengan 65 kali sentuhan dan akurasi umpan 86 persen (32 kali dari 37),tiga kali crossing,memenangkan 7 dari 25 kali duel.

Vinicius juga membuat pencapaian bagus dengan menghasilkan lima gol dari lima laga awalnya ini.Hasil yang cukup bagus mengingat pada musim lalu pemain asal Brasil ini perlu 59 pertandingan untuk menghasilkan lima gol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun