Apalagi klakson Bus yang sudah dimodifikasi sehingga berbunyi "telolet" mereka akan sangat suka. Dan sepulang saya dari yogyakarta mendadak fenomene "om Telolet om" ini menjadi viral di dunia maya. hehehe. Hari berangsur gelap, tapi belum ada tanda-tanda kita akan sampai di pantai, musnah sudah harapan untuk bisa menikmati sunset. Dan memang kondisi jalan yang sangat macet tidak dapat dihindarkan, tepatnya di jalan utama ketika akan memasuki Pantai Indrayanti. Akhirnya kita pun sampai di Pantai Indrayanti after sunset alias saat sudah gelap gulita dan hanya bisa mendengar gemuruh suara ombak dan terlihat buih-buih air laut di kejauhan.Â
Kita pun membersihkan diri, Sholat dan memesan makanan di sebuah kedai nasi goreng dan mie goreng yang masih buka. Sambil menunggu makanan kami siap kita bermain-main seru di meja. Yaa kadang kebahagiaan memang tergantung bagaimana kita menciptakannya. Gagal mantai bukan berarti gagal bahagia kan?.heheh. Toh jarang-jarang kita dinner bareng-bareng ditemani suara gemuruh ombak dan semilir angin pantai kayak gini.
Pukul 21.00 kita melanjutkan perjalanan ke tujuan terakhir kita yaitu Malioboro. Estimasi sampai sana lewat tengah malam. Dan benar saja sekitar pukul 00.30 Bus pun parkir di Jalan Malioboro. Ngantuk seketika hilang, berubah menjadi hasrat berbelanja. Dasar perempuan. heheheh. Sebagian besar toko-toko sudah tutup. iyalaah jam berapa inii.??. Tapi kita masih bisa berbenja karena ada juga kios-kios yang maih buka. Dan tak lupa ke yogyakarta tak lengkap rasanya kalau tidak makan gudeg. Kita menutup perjalanan kita kali ini dengan mengunjungi sentra gudeg. kita menikmati gudeg di salah satu warung yang buka 24 jam di sentra gudeg Yogyakarta, rasanya endeeuuus.
Pukul 03.30 kita bersiap untuk melanjutnya perjalanan pulang ke kota kami di Sidoarjo. Perjalanan pulang lancar tanpa kemacetan yang berarti, dan kita sempat berhenti beberapa kali intuk sholat shubuh dan membeli oleh-oleh tambahan di pusat oleh-oleh. Sekitar pukul 14.30 sore sampailah kai di Sidoarjo. Estimasi waktu memang melenceng jauh dari yang kita rencanankan, tapi pihak bus tidak menuntuk tambahan biaya overtime karena memang kondisi jalan yang diluar prediksi. Akhirnya kita berpamitan dengan Bapak-Bapak sopir yang Ramah dan kembali ke rumah masing-masing membawa segudang Oleh-Oleh, seegudang kelelahan, dan Segudang cerita.
Terimakasih Buat D'Strugg yang sudah penuh effort untuk mengorganisir Trip Yogya kali ini, Big Thanks buat teman-teman yang sudah Join di Trip kita kali ini, semoga next time bisa bikin trip yang lebih seru lagi. Tak lupa pula buat Bapak-Bapak sopir yang ramah dan mengemudi dengan aman dan nyaman serta tidak protes dengan segala kegaduhan kami. And pastinya buat keluarga di dirumah yang berdoa untuk keselamatan perjalanan kami. see you to next trip kompasianer.
Foto-foto kita kali ini: (minus pantai Indrayanti karena hari sudah gelap.T_T
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H