Mohon tunggu...
Bima Mufid
Bima Mufid Mohon Tunggu... Wiraswasta - ceo dan founder gardha catering

Pengusaha Muda Teknologi dan Kuliner

Selanjutnya

Tutup

Money

Memahami Key Peformance Indikator Client dalam Industri Catering

3 Februari 2022   21:22 Diperbarui: 3 Februari 2022   21:25 397
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Selama lebih dari 5 tahun saya menjadi pengusaha dengan bisnis model Business-to-Business (B2B), saya selalu berpatokan pada istilah ini. Sebelum saya meluncurkan sebuah produk jasa, maka saya akan melakukan banyak riset mengenai Key Peformance Indicator (KPI) yang digunakan client. Artinya, produk saya harus mendukung penuh agar client dapat mencapai KPI mereka lebih cepat.

Budaya kerja tersebut masih saya latih hingga saat ini menjalani bisnis GARDHA CATERING. Sebagai brand aggregator catering rumahan Indonesia, kami telah mengidentifikasi segmentasi pasar bahwa layanan produk catering selalu terpecah menjadi dua segmen. Kemudian, segmen tersebut kami jabarkan sebagai berikut :

1. Segmen Catering berorientasi Harga

Pada segmen pasar ini, mayoritas terjadi karena client hanya berpatok pada keputusan manajemen tingkat atas. Alhasil, banyak kesempatan yang dimanfaatkan oleh jajaran manajemen atas untuk menghadapi konflik kepentingan untuk mengambil bagian fee pemasaran. Sehingga kualitas dari setiap makanan yang dikirim oleh vendor catering tidak memberikan kualitas yang maksimal.

Client jenis ini mayoritas datang dari industri pabrik maupun perusahaan kontruksi yang memesan dalam pesanan jumlah besar. Kelebihan dari client ini yaitu memberikan kontrak catering yang cenderung konsisten dalam jangka panjang. Akan tetapi, segmen ini tidak dapat diprediksi untuk kerjasama jangka panjang, sehingga memiliki Costumer Lifetime Value (CLV) yang kecil.

2. Segmen Catering berorientasi Rasa

Pada segmen pasar ini, mayoritas client berpatokan pada kualitas layanan dan hasil rasa dari masakan yang diproduksi oleh vendor catering. Pengambilan keputusan terbesar client terletak pada chef eksekutif yang bertanggung jawab atas seluruh kegiatan produksi dapur.

Oleh karena itu, kami GARDHA CATERING ingin fokus untuk segmen catering berorientasi rasa karena melihat permasalahan yang harus segera diselesaikan. Kami mengakuisisi brand catering rumahan yang sudah memiliki pengalaman dan reputasi online yang baik untuk memproduksi layanan catering yang berkualitas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun