dari awal kisruh sepakbola indonesia terjadi , saya sering bertanya sebenarnya pihak mana sih yang bener" tulus memajukan sepakbola indonesia ???? saya juga sering dukung pssi lalu pindah dukung kpsi gara" ngelihat berita ......
tapi semakin kesini saya kok sering melihat keanehan dan kejanggalan dari pengurus maupun yang ngakunya rakyat pecinta bola yang sering ngasih komentar yang ga ada dassarnya .
berikut keanehan yang membuat saya prihatin dengan bangsa ini :
1. masih ingatkah kalian tentang rekor buruk indonesia ? dibantai bahrain 10 - 0 . kita lihat apa yang dilakukan para supporter , hanya mencaci , baik pengurus pssi maupun pemain timnas, LNM juga demikian , saya juga berpikiran demikian awalnya , tapi yang saya lakukan hanya sekedar kecewa pada kepengurusan sekarang bukannya memaki.
2. kenapa setiap timnas akan bertanding para rakyat yang ngakunya pecinta bola nasional selalu mendoakan agar timnas dibantai lagi, jujur saya sangat cinta sama timnas sampai" kalo kalah sedih dan ga tega buat ngeliatnya, tapi apakah pantas kita mendoakan seperti itu ? yang namanya cinta tanah air walaupun timnas pssi atau kpsi yang main selama itu masih membawa nama negara pasti akan didukung dan berdoa semoga mencapai yang terbaik. bukan malah menginginkan dipermalukan oleh negara lain,,,
3. kalau timnas pssi maen (apapun hasilnya pasti akan dicaci maki), kalau misal kalah (jelas lah timnas abal" yang main, coba kalo timnas isl pasti bisa menang), kalau seri (gitu aja ga bisa menang , coba kalo timnas isl pasti bisa menang), dan walaupun menangpun timnas masih aja dicaci maki (lawan ini aja cuma bisa menang segitu, coba kalo timnas isl pasti bisa lebih banyak lagi golnya).saya heran dengan keadaan ini , apakah pantas jika kita cinta bangsa ini berkomentar seperti ini???
4. cara untuk bersatu , disini pssi mau musyawarah dengan pihak kpsi dan klub isl, berbicara dengan damai , dan ngasih pilihan , agar semua sama" diuntungkan. tapi apa yang dilakukan kpsi, selalu mengatur, menentukan, dan memaksa kepada pssi, dan tidaak perduli apapun juga dengan semua yang di putuskan. jika pssi tidak setuju langsung dibilang melanggar perjanjian dan bla bla bla. (dari sini saya juga sadar mana yang benar" mau menyelamatkan dan mana yang cuma memaksakan kehendak kelompok masing")
5. jika ada kejadian yang membuat malu bangsa (timnas kalah) yang dilakukan oleh pssi , semua pihak kpsi maupun petinggi klub langsung mencaci , menyerang , dan bilang kepada seluruh masyarakat melalui media bahwa timnas ini tidak layak , bahkan ada yang bilang pelatih dan pemainnya tidak layak, bayangkan betapa sakit putra" bangsa yang berjuang demi merah putih dikatakan seperti itu. (padahal yang bilang itu belum tentu bisa harumkan nama bangsa n hanya omong doang).
sebaliknya , berita" yang masih hangat sekarang , timnas kpsi yang katanya timnas yang paling layak membuat kesalahan fatal yang menurut saya sangat bikin malu bangsa ini ketimbang kalah 10-0 dari bahrain. tapi apa yang terjadi , kubu pssi atau klub ipl tidak ada satupun yang mencaci maki dan berkaata para pemainnya tidak layak . disini saya juga sadar bahwa mana yang benar dan mana yang salah , dan menurut saya kisah ini sangat mirip dengan kisah sinetron tukang bubur naik haji, dan pasti anda juga tahu siapa yang pantas jadi haji sulam dan siapa yang pantas jadi haji mukhidin.
6. dari membaca artikel dari kompasiana yang membahas tentang siapa yang telah melanggar MOU JC . jika logika seseorang itu benar pasti bisa mengetahui siapa yang melanggar , jika memang pssi melanggar , kpsi harus melaporkan ke afc . begitu juga sebaliknya. tapi apa yang terjadi kpsi tidak sedikitpun berani melaporkan ke afc? ini yang membuat saya bingung .
dari poin poin diatas itulah saya sadar siapa yang harus saya bela dan siapa yang harus saya doakan agar saddar. (dalam hal ini saya mengkhususkan kepada pengurus dan petinggi petinggi klub, bukan pemain karena pemain hanyalah kkorban yg selalu diancam oleh klub,).
siapapun timnas yang maju, siapapun pemainnya selama dia berjuang membawa nama bangsa ini saya akan dukung dengan sepenuh hati. semoga tulisan ini bisa menyadarkan rakyat pecinta sepak bola nasional yang ada di kompasiana (rakyat sungguhan bukan bayaran , dan bukan dari parpol) untuk membela timnas terlepas dari mana timnas ini tetapi selama itu membawa nama negara maka sangat wajib hukumnya untuk kita dukung (bagi yang merasa orang indonesia, yang tidak merasa ya tidak apa"". itu hak kalian).
maaf jika tulisan saya ini berantakan , ini karena saya hanya pecinta timnas yang mengungkapkan isi hati saya dan saya bukan penulis yang handal yang menyusun artikel dengan baik untuk diterbitkan. terima kasih.
UPDATE :
Keyakinan Akan Kekuatan Timnas Di Piala AFF Tahun Ini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H