Ketika memilih daging sapi, hal ini juga penting untuk diketahui. Waktu kedaluwarsa daging atau kapan daging dipotong, dapat menentukan seberapa lama kamu dapat menyimpan daging tersebut.
Untuk daging yang berwarna merah seperti daging sapi bisa disimpan 3-4 hari didalam kulkas. Sedangkan jika didalam freezer, daging dapat bertahan hingga 4-12 bulan, namun itu semua tergantung jenis dan kualitas daging tersebut.
4. Daging tidak boleh berair
Daging sapi yang segar tidak memiliki cairan disekitar dagingnya, cairan berwarna merah seperti darah, terkadang terlihat di daging sapi. Namun sebenarnya, jika daging yang masih segar dan memiliki kualitas yang bagus, tidak muncul cairan didagingnya. Karena jika daging tersebut sudah mengeluarkan banyak air, tandanya daging tersebut sudah berada di ruang terbuka dengan durasi yang cukup lama.
5. Perhatikan tempat daging tersebut dijual
Selain daging sapi yang harus diperhatikan kebersihannya, tempat penjualan daging tersebut juga wajib dipertimbangkan. Pastikan tempat itu bersih dan tidak ada bau yang menyengat. Peletakkan daging juga perlu diperhatikan, daging sapi harus diletakkan di tempat yang bersih dan juga di suhu yang dingin, agar kualitas daging dapat terjaga.
6. Tekstur daging sapi harus kenyal
Tekstur daging juga berpengaruh terhadap kelezatan masakan, sehingga hal itu tak boleh luput dari perhatian. Cara untuk mengetahui tekstur daging yang bagus adalah, tekan daging dibeberapa bagian, jika daging kembali ke posisi semula, artinya daging tersebut masih segar dan memiliki kualitas yang bagus. Beda dengan daging yang sudah mengalami pembusukkan, daging yang busuk akan memiliki tekstur yang cenderung lembek dan tidak kembali ke bentuk semula saat ditekan.
7. Kehalalan daging wajib diketahui
Dan yang terakhir adalah cek sertifikat kehalalan daging. Penjual profesional yang telah memiliki sertifikasi dari MUI, menandakan bahwa pemotongan daging dilakukan sesuai dengan syariat agama. Selain itu, daging yang sudah tersertifikat halal, dijamin diambil dari sapi yang sehat, dan dipastikan dirawat dengan baik, terjaga asupan makanannya, dan hidup ditempat yag bersih.
Itulah beberapa tips yang bisa diperhatikan agar mendapatkan daging sapi dengan kualitas terbaik dan aman untuk dikonsumsi.