# Tekun dan Ulet Serta Pantang Menyerah
Menjadi mahasiswa buang jauh sikap gengsi ketika berbisnis. Mahasiswa harus tekun dalam belajar dan ulet dalam bekerja. Apalagi mahasiswa laki-laki, selama ada peluang bisnis jangan buang kesempatan itu, ambil dan kerjakan dengan sebaik mungkin.
Jangan takut akan kegagalan. Meminjam bahasa orang bijak, kegagalan adalah bagian dari kesuksesan. Apapun hambatannya janganlah mudah menyerah dengan keadaan dalam artian pantang menyerah sebelum menikmati hasil.
# Jujur dan Sabar
Belajarlah untuk menjadi orang jujur, apalagi di dalam berbisnis. Jangan pernah sesekali menipu, karena akan menjadi kebiasaan.Â
Untuk itu, bersabarlah dalam menuntut ilmu di bangku kuliah dan bersabarlah dalam menjalankan bisnis yang sudah ada.Â
Ingat, meminjam bahasa agama, barang siapa yang menanam maka dia akan menuai. Suat saat cepat atau lambat jujur dan sabar akan mengantarkan ke pintu kesuksesan.Â
# Mendengar Nasihat Orang Tua
Banyak orang-orang sukses menceritakan pengalamannya baik melalui buku maupun sebuah artikel, bahwa kesuksesan itu sangat ditentukan oleh do’a dari orang tua. Seyogyanya, selaku anak tetaplah selalu mendengar nasihat orang tua.
Meminjam nasihat agama juga, surga itu di bawah telapak kaki Ibu. Jadi, sepantasnya selaku mahasiswa yang sedang kuliah dan berbisnis selalu berbakti pada orang tuanya, karena disitulah jalan kesuksesan itu.
***