[caption id="attachment_192285" align="aligncenter" width="548" caption="PINK BEAUTY/dok.pri/BCRT/2012"]
Nah kalau ini apa ya namanya..saya masih belum kenal katalog bunga, ada yang bisa bantu beri nama? Foto ini saya ambil di Pinggir kebun cabe milik petani sayuran di Batu. Hmm saya sebenarnya suka dengan kuncup kuncupnya...sambil membayangkan jika mekar semua pasti seindah lukisan..tapi saya nggak bisa nungguin dia mekar, sayang sekali. Oya waktu itu ada kumbang kecil, tapi karena kaget dia terbang..huuuhg sedihnya..nggak bisa motret si kumbang.
[caption id="attachment_192286" align="aligncenter" width="526" caption="BUNGA RUMPUT.dok.pri/BCRT/2011"]
Ini sekelompok bunga Rumput yang kuabadikan ditemukan sekitar pinggiran selokan Mataram/Jogyakarta/2011. Awalnya cuma ingin motret sapi yang lagi makan rumput , tapi kemudian melihat bunga ini jadi kesengsem hehehe. Sepenuh hati saya dekatkan kamera untuk mengabadikan kehadirannya yang menyapa diriku. Terimakasih bunga. Saya teringat sebuah pesan bijaksana " Bila tak mungkin menjadi bunga mawar jadilah bunga rumput yang indah di padang" yah inilah keindahan itu.
Selamat datang bunga - bungaku di Kompasiana.
[caption id="attachment_192295" align="aligncenter" width="372" caption="DAUN/dok.pri/BCRT/2012"]
Nah itu dulu ya ..selamat pagi dan selamat bekerja dengan semangat
Semoga hari ini seharum dan seindah bunga bunga itu..
Salam hangat
Bidan Romana tari