Oleh: Bidasari Permata Bunda
      22230015
Pembangunan (development) adalah proses perubahan yang mencakup seluruh system sosial, seperti politik, ekonomi, infrastruktur, pertahanan, pendidikan dan teknologi, kelembagaan, dan budaya (Alexander 1994). Portes (1976) mendefenisiskan pembangunan sebagai transformasi ekonomi, sosial dan budaya.
 Pembangunan adalah proses perubahan yang direncanakan untuk memperbaiki berbagai aspek kehidupan masyarakat. Dengan demikian, proses pembangunan terjadi di semua aspek kehidupan masyarakat, ekonomi, sosial, budaya, politik, yang berlangsung pada level makro.
Perencanaan pembangunan di Indonesia memiliki dasar, yaitu Undang-undang nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional adalah satu kesatuan tata cara perencanaan pembangunan untuk menghasilkan rencana-rencana pembangunan dalam jangka panjang, jangka menengah, dan tahunan yang dilaksanakan oleh unsur penyelenggara negara dan masyarakat di tingkat Pusat dan Daerah. Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional bertujuan untuk 1) Mendukung koordinasi antarpelaku pembangunan; 2) Menjamin terciptanya integrasi, sinkronisasi, dan sinergi baik antarDaerah, antarruang, antarwaktu, antarfungsi pemerintah maupun antara Pusat dan Daerah; 3) Menjamin keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan, penganggaran pelaksanaan, dan pengawasan; 4) Mengoptimalkan partisipasi masyarakat; dan 5) Menjamin tercapainya penggunaan sumber daya secara efisien, efektif, berkeadilan, dan berkelanjutan.
Menurut Undang-undang nomor 25 tahun 2004, rencana pembangunan nasional meliputi:
1) Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) yang merupakan dokumen perencanaan untuk periode 20 (dua puluh) tahun, baik untuk nasional, provinsi, dan kabupaten/ kota.
2) Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) yang merupakan dokumen perencanaan untuk periode 5 (lima) tahun, baik untuk nasional, provinsi, dan kabupaten/ kota.
3) Rencana Pembangunan Tahunan Nasional yang merupakan dokumen perencanaan tahunan, baik untuk nasional, provinsi, dan kabupaten/ kota.
Bila kita tinjau pembangunan di Kabupaten Mandailing Natal sudah mengalami perkembangan yang cukup baik, akan tetapi pemerintahan daerah masih kurang memperhatikan pembangunan di wilayah perdesaan atau daerah terpencil. Baik pembangunan Jalan, Sekolah, Pasar, Kesehatan yang masih belum mencapai standarisasi yang semestinya.
- Pembangunan Jalan
- Merupakan salah satu upaya yang penting untuk meningkatkan infrastruktur transportasi, memfasilitasi pertumbuhan ekonomi, dan kualitas hidup masyarakat setempat. Kondisi jalan saat ini sudah cukup bagus dan sedang proses pembanguan secara bertahap.
- Bila kita Lihat pembangunan jalan di daerah terpencil di Kabupaten Mandailing belum dikatakan memenuhi standarisasi yang baik dimana kita lihat jalan di daerah terpencil seperti Desa Siobon Julu Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal jalannya masih tanah liat sehingga kalo hujan itu jalan becek parah dan sulit untuk di lalui baik pejalan kaki maupun kendaran. Dari masalah jalan tersebut banyaknya anak sekolah yang hendak pergi sekolah mengalami kesulitan yang akhirnya mereka ,tidak jadi berangkat sekolah.
- Dari promlematika jalan tersebut seharusnya pemerintahan daerah lebih memerhatikan jalan tersebut dan melakukan pemerataan pembangunan baik di kota maupun didesa, sehingga anak yang ingin berangkat kesekolah tidak memiliki hambatan baik saat musim hujan maupun tidaknya. Serta aparatur desa yang harus tegas dalam pengalokasian Dana Desa yang sudah diberikan oleh pemerintah dan meningkatkan kualitas pembangunan tersebut lebih baik.
- Pembangunan Sekolah
- Pembangunan pendidikan nasional merupakan salah satu cara yang sangat ampuh untuk mewujudkan cita-cita bangsa dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa. Sehingga dapat meningkatkan kualitas pendidikan yang baik dan merata serta dapat bersaing dengan negara maju. Sesuai dalam pembukaan UUD 1945 alinea ke-4 salah satu tujuan bangsa Indonesia yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.
- Pasal 3 UU No. 20 Bab II Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, menyatakan bahwa pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
- Dapat kita lihat dari fungsi pendidikan nasional tersebut maka sistem pendidikan nasional harus mampu menjamin peningkatan kualitas mutu pendidikan serta mengembangkan keterampilan Sumber Daya Manusia (SDM) secara menyeluruh dan optimal agar dapat menghadapi tantangan nasional, dan global sehingga perlu dilakukan pembaharuan pendidikan secara terencana dan terarah.
- Dapat kita ketahui juga bahwa Bangunan Sekolah dasar Negeri (SDN) 364 Kampung Kapas, Kecamatan Batahan, Kabupaten Mandailing Natal. kondisinya memperihatinkan, ruang belajar yang terbuat dari papan yang sudah mulai kropos, serta bagian tiang yang sudah mulai lapuk dan beberapa patah, termakan oleh usianya yang sudah tua. kondisi yang terjadi tersebut dapat memeberikan ketidaknyaman bagi peserta didik dan tegana pendidikan yang sedang melaksanakan proses belajar mengajar. Yang mana saat musim hujan disertai dengan angin yang kencang tiba -- tiba para siswa merasakan kegelisahan yang tidak karuan
- Diakui Kepala Sekolah dari 5 Ruang Belajar , 4 diantaranya sangat  memperihatinkan, bahkan sudah dikategorikan kondisi rusak berat. Seperti dapat kita ketahui juga, bahwa sekolah ini merupakan sekolah berprestasi, untuk tingkat kecamatan, para siswa/ i nya kerap meraih 1 penghargaan seperti lomba MIPA dan cerdas cermat, namun tak pada kenyataannya kita ketahui bangunan sekolah tersebut tak seindah prestasi yang telah  diraih oleh para siswa nya tersebut.
-  Dari problematika yang kita lihat seharusnya pemerintah pusat maupun daerah harus memerhatikan pendidikan di desa sehingga tidak adanya perbedaan fasilitas yang didapatkan oleh  peserta didik dalam menimba ilmu , sehingga didapatkannya kenyamanan dalam pembelajaran serta kepala sekolah dengan bijak pengalokasian dana yang sudah diberikan oleh pemerintah terhadap sekolah  tersebut.
- Pembangunan Pasar
- cadilla Emiliana, dkk:2019). Pembangunan pasar mengacu pada proses pembangunan, renovasi, atau perluasan fasilitas pasar yang digunakan untuk memfasilitasi transaksi jual beli barang dan jasa antara produsen, pedagang, dan konsumen.
- Jika kita lihat kondisi pasar di Kabupaten Mandailing Natal pasca kebaran kondisi saat ini masih sangat memperihatinkan karena masih belum layak dalam tingkat kabupaten, yang mana kita lihat masih sangat becek dan dan sistem penataan yang berantakan sehingga kita yang belanja kesusahan dalam mencari kebutuhan.dan kondisi pasar yang masih menggunakan ruas-ruas jalan pasar untuk melakukan ltransaksi jual beli sehingga terjadinya kemacetan bagi berkedaraan becak maupun roda dua.
- Dari problematika tersebut seharusnya pemerintah lebih tegas ke pedagang untuk tidak menggunakan sebagian ruas jalan untuk lapak jualannya dan serta pembangunan pasar lebih ditingkatkan lagi progresnya.
- Pembangunan Kesehatan
- Rumah sakit adalah fasilitas kesehatan yang dirancang untuk memberikan perawatan medis kepada pasien yang sakit atau membutuhkan perawatan medis. Rumah sakit di kabupaten saat ini sudah cukup baik sehingga banyak dokter yang sudah berpengalam di bidangnya. Serta fasiltas yang sudah cukup memadai.
Dibalik fasilitas yang memadai masih terdapat beberapa kamar yang kamar mandinya tersumbat sehing kita merasa kebersihan kurang sehingga pemerintah alangkah baiknya melakukan sidak rutin  tiap bulannya sehingga terciptanya suasana yang bersih dan sehat.                                                                                                                                                                                                     Â