Mohon tunggu...
Berty Sinaulan
Berty Sinaulan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Pewarta, Pelatih Pembina Pramuka, Arkeolog

Pewarta, Pelatih Pembina Pramuka, Arkeolog, Penulis, Peneliti Sejarah Kepanduan, Kolektor Prangko dan Benda Memorabilia Kepanduan, Cosplayer, Penggemar Star Trek (Trekkie/Trekker), Penggemar Petualangan Tintin (Tintiner), Penggemar Superman, Penggemar The Beatles

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tumbuhkan Gerakan Kedisiplinan dan Kepedulian Nasional

12 Agustus 2020   21:19 Diperbarui: 12 Agustus 2020   22:49 272
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Presiden Joko Widodo selaku Pembina Upacara Hari Pramuka ke-59. (Foto: Muchlis Jr, Biro Setpers Presiden RI))

Kegiatan yang dilakukan para anggota Gerakan Pramuka dalam ikut membantu penanggulangan pandemi Covid-19 ini sungguh beragam, dan dilakukan di semua jajaran Gerakan Pramuka, baik di dalam negeri mulai dari gugus depan maupun kwartir, juga dilakukan hingga gugusdepan-gugusdepan Gerakan Pramuka di luar negeri.

"Upaya bakti sosial dan bakti masyarakat yang dilakukan itu adalah implementasi Kode Kehormatan Gerakan Pramuka, berupa Dwi Satya dan Tri Satya serta Dwi Darma dan Dasa Darma Pramuka, yang bagian pentingnya menekankan para Pramuka untuk menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri serta ikut serta membangun masyarakat," ujar Kak Budi Waseso.

Pada Hari Pramuka ke-59 kali ini diberikan tanda penghargaan anggota Gerakan Pramuka kepada cukup banyak anggota Gerakan Pramuka. Secara khusus, pada upacara kali ini diberikan penghargaan Lencana Melati kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, selaku Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Jawa Tengah. 

Selanjutnya, Lencana Darma Bakti diberikan kepada Kak Agus Thamran, pelatih pembina pramuka Kwarcab Jakarta Pusat. Penghargaan Karya Bakti untuk Kak Muhammad Ikhsan Idris, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 dari Kwarda Sulawesi Selatan.

Masih ada lagi, Lencana Teladan kepada tiga peserta didik, yaitu Muhammad Sadam Alamsyah (Dewan Kerja Cabang Kota Bogor, Kwarda Jawa Barat), Nunuk Hidayati (Wakil Ketua DKD Kwarda Jawa Timur), dan Abdul Ibrahiim (Ketua DKR Loa Janan, Kwarda Kalimantan Timur).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun