Mohon tunggu...
Berty Sinaulan
Berty Sinaulan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Pewarta, Pelatih Pembina Pramuka, Arkeolog

Pewarta, Pelatih Pembina Pramuka, Arkeolog, Penulis, Peneliti Sejarah Kepanduan, Kolektor Prangko dan Benda Memorabilia Kepanduan, Cosplayer, Penggemar Star Trek (Trekkie/Trekker), Penggemar Petualangan Tintin (Tintiner), Penggemar Superman, Penggemar The Beatles

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

"Lukisan Terbaru" Berkisah Sejarah Pramuka

14 Mei 2020   21:55 Diperbarui: 14 Mei 2020   21:48 744
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kanvas yang telah diberi tambahan gambar hati, bintang, dan siluet serigala. (Foto: BDHS)

Di saat-saat seperti harus tetap di rumah saja, membuat banyak di antara kita mencoba mencari kegiatan-kegiatan yang mungkin sebelumnya kurang terpikirkan atau kurang dapat dilakukan karena kesibukan masing-masing. Termasuk mungkin, mencorat-coret sesuatu. Bukan melukis, karena sesungguhnya saya bisa dibilang tak bisa melukis, tetapi tetap senang mencorat-coret, kertas, karton, sampai kanvas.

Begitu juga saat ini. Keinginan mencorat-coret timbul, khususnya pada lembaran kanvas. Sayangnya, belum sempat membeli kanvas kosong. Kebetulan, masih ada sejumlah kanvas lama. Kanvas yang sebenarnya sudah dicorat-coret di tahun-tahun sebelumnya, tetapi belum sempat diberi pigura. Itu sajalah yang saya gunakan.

Judul tulisan ini "Lukisan Terbaru" di dalam tanda petik ("). Pertama, karena ini sebenarnya belum pantas disebut, cukup sekadar seperti lukisan. Kedua, karena sebenarnya bukan benar-benar baru. Apa yang tergambar di sini hanyalah "menimpa" corat-coret atau gambar yang sebelumnya telah ada.

Kanvas awal yang diberi tulisan tentang kode kehormatan Pramuka. (Foto: BDHS)
Kanvas awal yang diberi tulisan tentang kode kehormatan Pramuka. (Foto: BDHS)
Ya, betul. Ini bukan lukisan baru. Bertahun-tahun sebelumnya (di bagian belakang kanvas itu ada tertulis angka 2007), kanvas berukuran 40 x 40 cm itu telah saya isi dengan tulisan-tulisan yang berhubungan dengan kode kehormatan Pramuka/Pandu atau Scout dalam Bahasa Inggris. Kode kehormatan yang di Indonesia dikenal dengan nama Tri Satya, awalnya berbunyi "Demi Kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh..." atau dalam Bahasa Inggris disebut "On my honour (I promise) II will do my best...". Tulisan tersebut untuk sebagai pengingat terhadap hadirnya gerakan kepanduan sedunia (world scout movement).

Organisasi pendidikan karakter bagi kaum muda yang diawali dengan suatu perkemahan kecil di Pulau Brownsea pada 1907 oleh seorang purnawirawan tentara Inggris, Baden-Powell (kelak bergelar Lord) dan sekitar 20 anak dan remaja dari kota London, Inggris. Perkemahan pada 1907 itu yang menjadi cikal bakal berdirinya gerakan kepanduan sedunia, yang masuk ke Indonesia pada 1912 saat Indonesia masih dijajah Belanda dan masih bernama Hindia-Belanda (Nederland Indies).

Kanvas yang telah diberi tambahan gambar hati, bintang, dan siluet serigala. (Foto: BDHS)
Kanvas yang telah diberi tambahan gambar hati, bintang, dan siluet serigala. (Foto: BDHS)
Setelah teronggok cukup lama ketika ditemukan kembali saat membereskan rumah pada 2018, kanvas itu secara iseng saya tambahkan corat-coret bergambar hati dan bintang serta seekor serigala. Hati merupakan lambang dari cinta kasih, yang merupakan bagian penting dari kepramukaan/kepanduan untuk mencintai alam dan seluruh isinya, serta saling mengasihi satu sama, hidup dalam damai. 

Sedangkan bintang adalah perlambang dari seorang bintang. Seorang Pramuka/Pandu harus dapat bersinar bagai bintang, mengupayakan prestasi yang terbaik, tetapi sekaligus tetap rendah hati dan siap menolong siapa pun yang membutuhkan pertolongan.

Lalu gambar siluet serigala melambangkan julukan bagi Baden-Powell, Bapak Pandu Sedunia. Dia sempat dijuluki Impeesa atau serigala yang tak pernah tidur, karena kewaspadaan dan kesigapannya hampir setiap saat baik pagi, siang, maupun malam, sewaktu Baden-Powell memimpin pasukannya di Benua Afrika.

Kanvas itu kemudian teronggok lagi. Sampai akhirnya pada pertengahan Mei 2020, untuk ketiga kalinya kanvas tersebut saya tambah lagi dengan corat-coret lainnya. Gambar siluet sejumlah Pramuka/Pandu. Ditambah dengan kata "Setia Siap Sedia", motto para Pandu di Indonesia pada masa lalu, yang diteruskan sampai kini. Dalam Bahasa Inggris disebut "Be Prepared".

Dalam kanvas itu juga ada angka-angka tahun, masing-masing 1907, 1912, 1928, 1945, dan 1961. Ini adalah tahun-tahun penting dalam sejarah kepramukaan di dunia dan di Indonesia. Sudah disebutkan bahwa 1907 merupakan cikal bakal berdirinya gerakan kepanduan sedunia, dan 1912 untuk pertama kalinya gerakan itu masuk ke Indonesia, dengan didirikan suatu kelompok kepanduan di Batavia (nama kota Jakarta di masa penjajahan Belanda).

Jejeran foto kanvas dari pertama diberi tulisan sampai yang terbaru kini. (Foto: BDHS)
Jejeran foto kanvas dari pertama diberi tulisan sampai yang terbaru kini. (Foto: BDHS)
Bila dalam Bahasa Inggris disebut "Scout", maka ketika masuk ke Indonesia disebut "Padvinder" dalam Bahasa Belanda. Adalah KH Agus Salim yang pertama kali menggagas penggantian istilah Bahasa Belanda menjadi kata "Pandu" dalam Bahasa Indonesia pada 1928. Tahun itu juga berlangsung Kongres Pemuda II yang menghasilkan keputusan kongres yang belakangan dikenal dengan nama  "Sumpah Pemuda". Di dalam keputusan itu juga disebutkan kata "Pandu" dan "Kepanduan", karena memang beberapa utusan organisasi pandu hadir pula dalam Kongres Pemdua II itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun