Mohon tunggu...
Bert Toar Polii (Bertje)
Bert Toar Polii (Bertje) Mohon Tunggu... Editor - Atlet, Pelatih, Jurnalis Bridge

Lahir 30 Agustus 1953 di Tondano. Penerima Satya Lancana Dharma Olahraga dari Presiden Jokowi, Atlet legenda dari Menpora dan Tuama Leos, Keter wo Nga'asan dari Rukun Keluarga Besar Ratulangi saat memperingati 128 tahun Dr. GSSJ Ratulangi. Sampai sekarang masih aktif sebagai atlit, pelatih dan jurnalis.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Jalan Indonesia U23 Menuju Olympiade Paris 2024

27 April 2024   07:17 Diperbarui: 27 April 2024   07:20 305
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Catatan Sepak Bola Tukang Bridge

Jalan Indonesia U23 Menuju Olympiade Paris 2024

Oleh : Bert Toar Polii

Awalnya semua bertanya, kapan tim sepakbola Indonesia bisa ikut bertanding di Olympiade? Jawabannya tidak ada yang yakin bisa. Walaupun semua tentu saja menanti keajaiban.

Namun justru ada seorang yang justru Sepertinya optimis dengan peluang Indonesia tampil di Olympiade Paris 2024. Siapa dia orangnya? Tukang bridge bisa jawab, dialah pelatih timnas U23 asal Korea Selatan yaitu Shin Tae Yong atau akrab disebut STY.

Mengapa tukang bridge mengambil kesimpulan seperti itu? Karena untuk memperpanjang kontraknya, PSSI memberi target lolos 8 besar Piala Asia U23.

Menariknya justru STY mentargetkan untuk lolos semi final melebihi target yang ditetapkan oleh PSSI dan sekarang sudah tercapai.

Apakah semua ini terjadi secara kebetulan? Ternyata tidak juga karena rupanya ini sudah dipersiapkan sejak tahun 2019 ketika itu Ratu Tisha menjabat sebagai Sekjen PSSI dan di periode ini ia menjadi Waketum PSSI.

Ratu Tisha juga yang ditugaskan oleh PSSI untuk melobi Coach STY agar bersedia menangani timnas Indonesia.

Ini kisahnya yang tukang bridge kutip dari bola.net :

Sebuah target yang sudah dipikirkan Ratu Tisha sejak 2019, saat menjabat Sekjen PSSI.

Pada 2019 lalu, Ratu Tisha berkunjung ke kantor KLY Sport. Dalam kapasitasnya sebagai Sekjen PSSI, Ratu Tisha melakukan presentasi tentang program pembinaan usia muda dan target lolos ke Olimpiade 2024.

"Dari 2045 turun ke 2034, ketika Indonesia masuk ke Piala Dunia. Turun lagi ke 2030 di mana target kami Indonesia lolos ke Piala Dunia," kata Ratu Tisha ketika itu.

"Kemudian mundur ke 2024 untuk tampil di Olimpiade. Maka dari itu, kami tarik ke 2018, kami punya program Elite Pro Academy (EPA) dan Garuda Select yang dibangun selama delapan tahun ke depan," sambungnya.

Nah setelah masuk semi final Piala Asia U23 bagaimana selanjutnya peluang Indonesia untuk tampil di Olympiade Paris 2024.

Setelah tampil di semi final maka peluang Indonesia lolos ke Paris adalah pertama mengalahkan Uzbekistan di semi final.

Jika itu tidak terjadi maka peluang berikutnya adalah mengalahkan tim yang kalah dari pertarungan Jepang vs Irak,

Selanjutnya kalaupun kalah masih ada peluang terakhir, yaitu play off melawan Guinea wakil Afrika  pada tanggal 9 Mei di Clairefontaine Perancis.

Jadwal semi final Piala Asia 2023

Indonesia vs Uzbekistan Senin 29 April Pukul 21.00

Jepang vs Irak Selasa 30 April Pukul 00.30

Menurut tukan bridge peluang timnas Indonesia U23 lolos ke final cukup besar.

Karena ada beberapa keuntungan yang didapat Indonesia, yaitu pertama Indonesia punya waktu istirahat sehari lebih panjang daripada lawannya. Kedua pertandingan akan digelar di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar,

Stadion ini dikenal sebagai GBK kedua buat timnas Indonesia karena selama ini Indonesia belum pernah kalah di stadion ini.

Ketiga Indonesia punya pendukung fanatic yang siap memenuhi stadion untuk memberi dukungan kepada para pemain. Sampai saat ini penonton dari Indonesia yang terbanyak menonton bukan tuan rumah.

Salah satu kekurangan ya tidak bisa tampilnya Rafael Struick pada pertandingan ini karena akumulasi kartu. Tapi tukang bridge yakin STY pasti mampu mencari jalan keluar dan berharap Ramadhan Sananta atau Hokky Caraka yang terpilih bisa tampil maksimal menggantikannya.

Tukang bridge berharap kita jadi juara Piala Asia. Namun ada masalah yang harus diatasi karena jika itu terjadi kita akan satu Pool dengan Israel di Olympiade Paris.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun