Kembali ke pertandingan semalam. Pertandingan diadakan secara sistim Swiss memainkan 13 session @ 2 papan. Sistim penilaian Imp.
Setelah menyelesaikan seluruh pertandingan, di group open keluar sebagai juara pasangan suami isteri Paulus Sugandi/Cin Yong Yang yang berhasil meraih angka 72.03% Imp. Paulus Sugandi dari Djarum Bridge Club dan Cin Yong Yang dari Jawa Barat.
Peringkat kedua diraih pasangan putri dari Ganesha Bridge Club yang baru saja berpasangan Lusje Bojoh/Dewita Sonya T dari DKI Jaya/Aceh yang mengumpulkan 67.24 Imp
Peringkat ketiga ditempati atlet dari Djarum Bridge Club dari Jawa Tengah, yaitu pasangan campuran Muhammad Hasyimi/ Fransisca Tri Martanti yang meraih 58.33. Imp. Menyusul di peringkat keempat tampil pasangan Thery Joseph/Wenie Rumengan dari Sulawesi Utara dengan perolehan 57.94 imp. Sayang sekali pasangan ini dicoret karena tidak memenuhi persyaratan peserta. Persyaratan peserta yang diwajibkan adalah mencantumkan Nama Lengkap, ID Gabsi dan berbendera Indonesia pada Profil BBO.
Peringkat kelima kembali tampil pasangan putri  Djarum Bridge Club dari DKI Jaya Suci Amita Dewi/Kristina Wahyu Murniati dengan perolehan 52.77 Imp. Mereka menjadi pasangan terbaik putri.
Di peringkat keenam kembali tampil atlet tuan rumah Ganesha Bridge Club Adjat Abdurodjak /Anshori dari Sulawesia Tengah dan Sumatera Selatan yang meraih 52.49 Imp. Mereka menjadi pasangan Ganesha terbaik
Peringkat ketujuh ditempati pasangan senior asal Kalimantan Barat, Gabriel Christanmas/Rusdi Malian dari 1 over 1 Bridge Club dengan perolehan 51.89 Imp. Mereka menjadi pasangan terbaik senior.
Peringkat kedelapan ada Lalu Suyatman/Lalu Ahmad Husein Toha dari Nusa Tenggara Barat dengan perolehan 46.95% Imp. Karena peringkat diatasnya memilih menjadi juara di kategorinya maka pasangan ini naik ke peringkat empat.
Peringkat kelima jadi pasangan M HASAN(ACEH1968) - ZULFADLI(ACEH66) dari BANDA ACEH yang tadinya peringkat 9.
Sementara itu di Group Junior U21 dan U31 keluar sebagai juara umum adalah Dinda Nurul Habibah/ Masayu Najwa dari Palembang dari kategori U21. Pasangan ini bisa menjadi cikal bakal tim nasional putri di masa depan jika ditangani dengan baik. Saat ini mereka baru berusia 15/16 tahun.