Mohon tunggu...
Bert Toar Polii (Bertje)
Bert Toar Polii (Bertje) Mohon Tunggu... Editor - Atlet, Pelatih, Jurnalis Bridge

Lahir 30 Agustus 1953 di Tondano. Penerima Satya Lancana Dharma Olahraga dari Presiden Jokowi, Atlet legenda dari Menpora dan Tuama Leos, Keter wo Nga'asan dari Rukun Keluarga Besar Ratulangi saat memperingati 128 tahun Dr. GSSJ Ratulangi. Sampai sekarang masih aktif sebagai atlit, pelatih dan jurnalis.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Membaca Kartu Lawan Saat Bidding Mempermudah Defense

30 Juni 2023   10:11 Diperbarui: 30 Juni 2023   10:13 560
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Membaca Kartu Lawan Saat Bidding Mempermudah Defense

Oleh : Bert Toar Polii

Salah satu hal tersulit dalam permainan bridge adalah memilih warna yang tepat sebagai lead pembuka.

Walaupun sudah disediakan berbagai teori dasar untuk menentukan lead pembuka, seperti 4th best, 5th best, lead from top, lead pasif atau aktif dan lain-lian, namun itu saja tentu tidak cukup.

Pemilihan opening lead selain berbagai teori diatas ada beberapa factor penting yang harus dilakukan oleh seorang pemain, seperti :

Informasi saat lawan bidding: Selama bidding, para pemain menyampaikan informasi tentang kekuatan dan pola kartu mereka melalui penawaran yang mereka lakukan. Pemain yang melakukan opening lead harus menggunakan informasi ini untuk memilih kartu yang paling sesuai berdasarkan informasi diatas.

Karena itu dalam tulisan sebelumnya, tukang bridge menyarankan untuk mengajarkan sistim standart buat para pemain pemula.

Analisis distribusi kartu: Pemain yang melakukan opening lead juga harus menganalisis distribusi kartu di tangan mereka sendiri dan tangan lawan. Kita harus mencoba untuk mengidentifikasi di mana letak kartu kuat atau lemah dari lawan.

Komunikasi dengan pasangan : Opening lead juga dapat digunakan sebagai cara untuk berkomunikasi dengan pasangan. Pemain yang melakukan opening lead dapat memilih kartu yang mengkomunikasikan informasi tentang kekuatan atau kelemahan di tangannya, membantu pasangan untuk mengerti dan menyesuaikan strategi selanjutnya.

Penilaian posisi pemain: Pemain yang melakukan opening lead juga harus mempertimbangkan posisi pemain lain di meja. Misalnya, jika pemain di sebelah kiri penawar pertama adalah pemain yang kuat, opening lead mungkin perlu lebih hati-hati untuk menghindari memberikan keuntungan langsung kepada lawan.

Opening lead dalam bridge merupakan keputusan taktis yang bergantung pada banyak faktor. Pemain yang berpengalaman biasanya mengandalkan pengetahuan dan intuisi mereka untuk membuat keputusan terbaik berdasarkan situasi yang dihadapi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun