Duh, agak sulit nih kayaknya menggambarkan tingkat kecerdasan para pengendara di negeri plus enamdua ini.Â
Bukan apa-apa ya, di negeri ini tuh sebenarnya rakyatnya cerdas-cerdas, lho.Â
Mau bukti? Kita lihat aja nih, di media sosial akhir-akhir ini sering muncul narasi-narasi mengejutkan.
Bahkan narasi-narasi tersebut mampu membuat banyak orang tercengang, terkekeh, merem melek, ngguyu, bahkan mesem-mesem sendiri.Â
Misalnya apa? Itu lho, munculnya pernyataan yang mengatakan bahwa pemimpin negeri konoha ijazahnya palsu.Â
Lha, ini kan berarti yang membuat narasi ini, atau aktor di belakang terciptanya narasi ini cerdas banget.
Mereka mampu memutarbalikkan fakta menjadi dongeng, bahkan banyak yang percaya. Bukankah itu cerdas namanya?Â
Contoh lainnya nih ya. Dulu ada seorang pemimpin sebuah kampung besar yang membuat teori baru.Â
Teori tersebut mengatakan bahwa air hujan nggak boleh dialirkan ke tempat lain. Air hujan itu harusnya parkir di tempat dimana air itu jatuh.