Mohon tunggu...
Martha Weda
Martha Weda Mohon Tunggu... Freelancer - Mamanya si Ganteng

Nomine BEST In OPINION Kompasiana Awards 2022, 2023. Salah satu narasumber dalam "Kata Netizen" KompasTV, Juni 2021

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Derita Ojek Daring di Tengah Aturan Belajar di Rumah

19 Maret 2020   18:34 Diperbarui: 19 Maret 2020   19:47 321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: gambarkartun.pro

Walaupun belum ada data resmi  yang menghitung penurunan pendapatan para driver oring seiring kebijakan pemerintah yang merumahkan siswa selama 2 pekan. Namun pastilah kebijakan ini akan mempengaruhi penghasilan harian para driver oring. Sememtara sebagian besar dari mereka mengandalkan pendapatan harian ini untuk keberlangsungan hidupnya, atau bahkan hidup keluarganya bagi yang sudah berkeluarga. 

Dilema memang, di satu sisi kesehatan para siswa juga masyarakat adalah hal yang utama. Namun di sisi lain, banyak pekerja yang menggantungkan kehidupannya pada rutinitas kegiatan pulang pergi ke sekolah atau ke kantor, seperti oring ini.

Lalu bagaimana solusinya?

Saya sendiri hanya bisa menyarankan agar para driver oring tetap bersemangat. Tetap menjaga kebersihan diri serta kebersihan kelengkapan yang digunakan, seperti helm dan jaket. 

Tetap menggunakan masker, agar tetap terlindungi dari berbagai virus, juga agar penumpang merasa nyaman menggunakan transportasi oring. Kalau perlu bawa selalu sabun cuci tangan dan botol berisi air bersih. Jadi setelah 1 trip, biasakan untuk cuci tangan, bisa dengan air yang dibawa, atau menumpang di tempat-tempat umum, seperti mal atau tempat ibadah. Jangan lupa, bawa bekal air minum juga ya.

Selain itu, saya rasa hal ini juga sebaiknya dipikirkan oleh pemerintah. Di saat kegiatan banyak dilakukan di rumah, para siswa belajar di rumah, para pekerja yang menggantungkan kehidupannya di jalanan kalau bisa tidak kehilangan penghasilan.

Semoga keadaan lekas membaik, dan saudara-saudara kita para ojek daring bisa berkegiatan seperti biasa dan mendapatkan penghasilan maksimal.

Salam.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun