Mohon tunggu...
Benny Rhamdani
Benny Rhamdani Mohon Tunggu... Novelis - Kreator Konten

Menulislah hal yang bermanfaat sebanyak mungkin, sebelum seseorang menuliskan namamu di nisan kuburmu. | Subscribe YouTube @bennyinfo

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Inilah Tempat Rehat Para Risers DRE Etape 3

2 Februari 2016   08:41 Diperbarui: 2 Februari 2016   09:08 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Arsitektur rumah panggung di Gardenia Reosrt and Spa. (Foto: Benny)"][/caption]

Usai letih ngetrip plus nyetir pula, apalagi kalau bukan tempat rehat nan  nyaman yang paling diimpikan peserta Datsun Risers Expedition (DRE).  Hal itu ternyata dipikirkan pula oleh panitia, sehingga jatuhlah piilhan untuk menginapkan para risera DRE Etape 3 di Gardenia Resort and Spa, Jalan Ahmad Yani, Pontianak, Kalimantan Barat.

Letak Gardenia sesungguhnya tak jauh-jauh amat dari Bandara Supadio, tempat kami mendarat. Namun rupanya panitia dari Datsun, Kompas.com, dan Kompasiana punya hajat lain membuat kami berkeliling kota Pontianak terlebih dulu. Mungkin, mereka nggak pengen juga para risers langsung berleha-leha di kamar Gardenia yang ujung-ujungnya malah nggak minat lagi test drive mobil Datsun Go.

[caption caption="Parkir cantik kendaraan para risers. (Foto: Benny)"]

[/caption]

Setelah lima jam keliling kota Pontianak, akhirnya kami diarahkan memasuki Gardeni di sisi jalan yang tak terlalu ramai. Halaman luas berpasir di bagian depan, semula saya kira tempat parkirnya. Ternyata kami hanya melewati. Dari jendela mobil saya melihat taman bermain yang kosong karena memang bukan hari libur. Setelah melewati gang di sayap kanan, barulah kami berbelok ke tempat parkir.

Suasana asri dan nyaman langsung saya rasakan begitu melewati gapura masuk. Melihat jalan setapak yang terbuat dari kayu dan berdiri di atas tiang pancang dari tanah, saya baru menyadari bahwa resort ini meniru bentuk gaya perkampungan Melayu yang dipenuhi rumah panggung. Dan itu ternyata benar, lantaran semua bangunan berbentuk rumah panggung.

[caption caption="Keasrian sepanjang lorong jalan. (Foto: Benny)"]

[/caption]

Saya pernah bermimpi menempati rumah kayu bergaya country seperti di film-film cowboy. Dan rasanya itu cukup terwakili ketika masuk ke salah satu kamar di Gardenia. Meskipun tampaknya sederhana, tapi interior di dalamnya amat modern. Setidaknya, saya bisa nonton TV, ngecharge ponsel, mengatur AC, maupun mengaktifkan internet lewat layanan gratis wifi.

Ke kemar mandi, saya melihat pula penataan yang minimalis antara ruang wastafel, closet dan kamar mandi. Meskipun tirainya menurut saya kurang panjang sehingga membuat air shower menciprat ke sana-sini.

Kamar yang kami tempati sebenarnya untuk dua orang. Tapi panitia menempatkan tiga orang per kamar, mau tak mau salah seorang harus tidur di extra bed. Memang jadi sedikit berdesakkan. Apalagi bawaan kami terbilang banyak untuk empat hari, di samping gadget komplet yang harus di bawa.

Untuk Kompasianer seperti kami, kekurangan yang paling dirasakan adalah jumlah colokan yang terbatas dan harus mengendap-endap ke kolong meja. Untunglah sebagai antisapasi, kami bawa terminal sendiri. Tahu sendiri, kebutuhan seorang Kompasianer setiap kali di hotel minimal langsung ngecharge ponsel, batere kamera, laptop sambil bikin liputan, dan powerbank. Selain itu juga, jaringan wifi yang kadang kurang stabil membuat kami sedikit terganggu. Apalagi tidak semua jaringan provider nendang sinyalnya sehingga tidak bisa tethering.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun