Batara hanyalah salah satu dari sekian banyak korban peristiwa 1965. Andaikata Batara pulang ke Indonesia sebagai salah satu "Berkeley Mafia", jalan hidupnya mungkin berbeda. Tapi sejarah dan masa lalu tidak pernah kenal "andaikata". Yang sudah terjadi tidak bisa diubah.
Namun agar lebih utuh, cerita mengenai "Mafia Berkeley" barangkali perlu juga memasukkan kisah adanya dosen FE UI yang sempat belajar ekonomi sosialis dan sempat terbuang, serta mengembara di Eropa sebagai manusia tanpa tanah air, akibat kondisi politik 1965. Juga untuk mengingatkan kita kembali bahwa para korban 1965 juga manusia Indonesia yang perlu mendapatkan keadilan. Â Â Â Â
Artikel lain mengenai Batara Simatupang: historia.id
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI