Â
Peserta 91. Beni Guntarman
Â
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 1945
Setelah peristiwa itu bukan berarti keadaannya damai
Bukan berarti kita telah bebas seperti yang dibayangkan
Â
Kemerdekaan itu mendapatkan perlawan dan ancaman
Penjajah itu datang lagi, masih ingin berkuasa kembali
Bangsa Indonesia masih harus bertempur dan berjuang
Â
Kenang dan kenanglah olehmu wahai anak-anak bangsa
Kenanglah olehmu peristiwa-peristiwa yang menggetar hati
Kemerdekaan dipertahankan dengan darah dan air mata
Â
Kenanglah Pertempuran 10 Nopember 1945 di Surabaya
Kenanglah malam 23 Maret 1946 Bandung jadi lautan api
Kenanglah kisah Pertempuran Ambarawa, dan Semarang
Â
Kenangalah kisah Pertempuran Puputan Margana di Bali
Kenanglah Pertempuran di Palembang dan Medan Area
Merah putih tetap berkibar karena tekad membara di dada
Â
Tak ada kekuatan yang bisa memadamkan api perjuangan
Tak ada senjata yang bisa membunuh tekad di dalam dada
Kita bangsa dan negara Indonesia, merdeka dan berdaulat!
Â
Btm2015
Â
Keterangan: Karya ini orisinil dan belum pernah dipublikasikan
Â
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H