Hal ini menunjukkan dukungan kuat dari berbagai pihak terhadap kesuksesan Adira Festival di wilayah Jabodetabek.
Adira Festival tidak hanya menghadirkan hiburan untuk masyarakat umum, tetapi juga memberikan penghargaan kepada para pelanggan setia Adira Finance.Â
Dalam momen apresiasi ini, 10 pelanggan setia Adira Finance area Jabodetabek dipilih untuk berinteraksi langsung dengan manajemen Adira Finance.Â
Mereka tidak hanya menikmati makan siang bersama dan Konser Musikaria dari tempat duduk VIP, tetapi juga menerima plakat penghargaan dan hadiah menarik sebagai bentuk ucapan terima kasih atas kepercayaan dan kesetiaan mereka.
MURI Award untuk Pagelaran Tari Tradisional Terbanyak secara Seri
Mengutip laman resmi Adira Finance, dalam rangkaian Adira Festival 2023 di Jabodetabek, terdapat sebuah penghargaan istimewa dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).Â
Penghargaan tersebut diberikan untuk kategori "Pagelaran Tari Tradisional Terbanyak Secara Seri" yang berhasil diraih melalui Tarian Massal Adira Festival.Â
Swandajani Gunadi, Direktur Marketing Adira Finance, menyatakan bahwa penghargaan ini mencerminkan komitmen Adira Finance dalam melaksanakan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk pelestarian budaya Indonesia.
Pemberdayaan Ekonomi dan Kegiatan Sosial
Dalam upaya memberdayakan UMKM setempat, Adira Finance memberikan bantuan berupa gerobak kepada 30 pedagang. Hal ini menjadi langkah nyata dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
Selain itu, program CSR dari Danamon melalui D-Bank PRO #SelaluMenggoda bersama Sunyi Academy menjadi contoh kolaborasi yang berdampak positif.Â