Mohon tunggu...
feri anto
feri anto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis untuk Indonesia

Karena menulis adalah perjalanan hati dan petualangan pikiran

Selanjutnya

Tutup

Hobby Artikel Utama

Interview Session Ario Anindito, Sang Desainer Statue Superhero Dunia

10 September 2019   19:44 Diperbarui: 16 April 2020   10:28 397
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Ario Anindito
Dokumentasi Ario Anindito
Bagaimana proses kreatif Mas Ario dalam membuat statue?
Seperti yang tadi saya bilang, dalam mendesain statue saya akan menempatkan diri sebagai kolektor. Kalau saya pengen punya statue Lobo, Wonder Woman, Joker saya kepengennya seperti apa sih?

Nah, saya berusaha untuk menjawab itu karena saya sudah jadi kolektor lumayan lama, jadi saya percaya insting saya.

Terus habis itu saya mulai tuangin coret-coretnya ke kertas. Terus saya kasih alternatif pose-pose, saya kirim ke XM Studios, dan nanti diskusi mana pose statue yang paling oke.

Dikembalikan ke saya, dan saya matangkan lagi bentuknya, saya bikin dari sudut-sudut pandang yang perlu dibikin. Di situ saya kasih ke mereka, sama mereka dikirim ke 3D Artist, 3D sculpture habis itu sudah jadi statuenya. 

Sebagai visual artis apa hal yang paling esensial dalam berkarya?
Taste. Taste itu sesuatu yang enggak bisa dibeli, sesuatu yang enggak bisa diajarkan. Sesuatu yang ditumbuhkan lewat proses kita sehari-hari melihat, kita merasakan.

Itu sangat esensial, karena, itu memengaruhi 'nyawa' karya kita. Selain itu juga, taste akan memengaruhi 'look', karena look sangat visual, dia adalah kunci nyawanya dari si visual itu.

Tentunya passion itu esensial banget. Kalau kita enggak punya passion dalam berkarya, maka yang dikejar adalah uang atau fame (popularitas). Tapi kalau misalnya kita punya passion, kita berkarya untuk menyempurnakan karya itu. Tidak mengejar fame atau fortune.

Setelah itu mungkin konsistensi, terus endurance, itu sangat esensial sekali dalam berkarya. Itu yang membedakan kita dengan orang lain akhirnya, itu yang membentuk karakter karya kita pada akhirnya.

Dokumentasi Ario Anindito
Dokumentasi Ario Anindito
Apakah ada hal lain yang mau Mas Ario raih sebagai visual artis?
Mungkin saya kepengen punya tempat untuk bikin workshop secara rutin gitu yaaa, untuk sharing. Terus saya juga kepengen coba membuat produk collectible sendiri, masih lumayan banyaklah rencananya.

Terus, mungkin lebih banyak berpartisipasi di desain film yang lokal, maupun di luar. Pengen banget merambah ke ranah film Hollywood, genrenya pastinya di MCU (Marvel Cinematic Universe). 

Karena saya sekarang masih mengerjakan komiknya, dan saya cukup mengerti  karakter-karakternya, dan saya pengen banget bisa terjun di media filmnya, karena saya juga bekerja di media komiknya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun