Mohon tunggu...
bem fbhis
bem fbhis Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Jurnalis

BEM Fakultas Bisnis, Hukum, dan Ilmu Sosial

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

BEM FBHIS Gelar Ajang Lomba E-Sport: Wadah Aspirasi dan Pencarian Bakat Mahasiswa

9 Juli 2024   12:31 Diperbarui: 9 Juli 2024   12:49 34
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sabtu, 18 Mei 2024. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial (BEM FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) menyelenggarakan ajang lomba e-sport sebagai bentuk dukungan terhadap minat dan bakat mahasiswa di bidang tersebut. Acara ini diadakan sebagai respons terhadap perkembangan pesat e-sport yang kini telah diakui sebagai cabang olahraga resmi.

Wakil Gubernur Mahasiswa BEM FBHIS, Syafiq Hidayatullah, menyampaikan pandangannya mengenai pentingnya acara ini. "E-sport beberapa tahun ini mengalami perkembangan yang sangat luar biasa. Sebelumnya, e-sport selalu dipandang sebagai game dan memiliki stigma buruk di masyarakat. Namun, e-sport akhirnya mendapatkan pengakuan dari khalayak luas sehingga sekarang e-sport dimasukkan sebagai salah satu cabang olahraga," ungkapnya.

Syafiq juga menambahkan bahwa BEM FBHIS berkomitmen penuh untuk mendukung dan memfasilitasi mahasiswa UMSIDA yang memiliki minat dan bakat di bidang e-sport. "Dengan menyelenggarakan lomba e-sport, harapan kami bisa menciptakan lingkungan yang kompetitif di UMSIDA sehingga mereka akan terus meningkatkan kemampuan serta pengetahuannya. Dan akhirnya harapan kami UMSIDA dapat melahirkan atlet e-sport yang bisa berbicara banyak di kancah nasional maupun internasional," jelasnya.

Acara lomba e-sport ini tidak hanya sekadar kompetisi, tetapi juga bertujuan untuk membangun keterampilan strategis dan kerjasama antar pemain. Menurut Syafiq, e-sport serupa dengan olahraga lainnya yang memerlukan strategi dan kerjasama tim yang solid. "Harapan kami dengan terselenggaranya lomba e-sport ini bisa menghasilkan individu-individu yang mahir dalam bekerjasama dan mampu untuk memecahkan masalah dengan waktu yang singkat," tambahnya.

Lomba ini mendapat sambutan hangat dari mahasiswa yang antusias untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam berbagai permainan e-sport. Tidak hanya itu, acara ini juga didukung oleh berbagai pihak, baik dari internal kampus maupun dari luar. Dukungan ini menunjukkan bahwa e-sport semakin diterima dan dianggap sebagai aktivitas yang positif dan bermanfaat.

Dukungan terhadap e-sport di UMSIDA tidak hanya datang dari BEM dan mahasiswa, tetapi juga dari berbagai pihak lainnya. Beberapa sponsor lokal turut mendukung acara ini dengan menyediakan hadiah menarik bagi pemenang lomba. Selain itu, berbagai komunitas e-sport dari daerah sekitar juga menunjukkan dukungan dengan berpartisipasi sebagai penonton dan penyemangat bagi para peserta.

Keberhasilan acara ini diharapkan menjadi langkah awal untuk lebih banyak lagi kegiatan serupa di masa depan, yang tidak hanya mendukung pengembangan minat dan bakat mahasiswa tetapi juga mempromosikan UMSIDA sebagai salah satu kampus yang peduli dan mendukung perkembangan e-sport di Indonesia.

Informasi selengkapnya kunjungi https://www.instagram.com/bemfbhisumsida?utm_source=ig_web_button_share_sheet&igsh=ZDNlZDc0MzIxNw==

Penulis : Indah N. Ainiyah

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun