Memberikan beasiswa pendidikan sarjana di Universitas Atma Jaya Yogyakarta kepada anak-anak yang berasal dari keluarga tidak mampu yang mempunyai potensi akademis yang baik.
Menyiapkan calon pemimpin masa depan (future leaders) yang memiliki karakter yang kuat dan memiliki kompetensi yang baik.
Menjadi program beasiswa abadi karena alumni dari program ini terus berkembang menjadi donatur bagi adik-adik penerima Beasiswa KAMAJAYA selanjutnya. Pay it Forward!
KeunggulanKamajaya Scholarship
Kamajaya Scholarshipakan melakukan seleksi sebanyak tiga tahap bagi para calon penerima beasiswa. Pihak Kamajaya juga melakukan rapat pleno sebelum menetapkan siapa saja yang pantas mendapatkan beasiswa. Seluruh pendaftar wajib mengisi data awal sesuai syarat dan ketentuan. Bagi mahasiswa yang berlokasi di Yogyakarta akan dilakukan pengecekan rumah. Hal ini dilakukan dengan harapan Kamajaya tepat memilih mahasiswa yang benar-benar membutuhkan bantuan atau kurang mampu.
Tidak sekedar memberikan bantuan biaya kuliah bagi para mahasiswa. Namun, ada beberapa kegiatan lain yang dilakukan untuk mengembangkan potensi mahasiswa yang mendapat beasiswa. Kegiatan tersebut meliputi : kegiatan pembinaan karakter, networking, future opportunity,dan kegiatan pendampingan rohani dalam bentuk bimbingan dan konseling.
Monitoringjuga dilakukan oleh pihak Kamajaya. Setelah mendapatkan beasiswa, penerima beasiswa diberikan tanggung jawab untuk mempertahankan IP. Selain itu, pada jangka waktu tertentu pihak mahasiswa wajib membuat essay, melakukan bimbingan, mengikuti kegiatan business club,meng-upload bukti kuitansi, dll.
Alumni Mari Berdonasi! Â Â
Kamajaya membuka ruang untuk seluruh alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta bekerjasama dalam membangun generasi yang lebih baik dan berkualitas. Tentunya dengan cara mendukung pribadi-pribadi unggul, yang akan dilahirkan dari tempat dimana mereka pernah menimba ilmu sebelum memasuki dunia kerja.
 "Total jumlah alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta telah mencapai kurang lebih 400.000 hingga sampai saat ini. Jika satu bulan satu orang berdonasi Rp 100.000, maka dalam satu bulan kita mendapat 40M." ungkap Bapak Hadi di konferensi pers pada tanggal 15 Maret 2018. Pencetus program ini memiliki harapan agar semakin banyak alumni yang tergerak hatinya untuk berdonasi di Kamajaya Scholarship.Sehingga, nantinya Kamajaya mampu memberikan lebih banyak kesempatan belajar bagi para mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta.
Donasi bersifat suka rela dan tidak memaksa. Setiap orang dapat mendonasikan seberapapun jumlah uangnya. Adapun beberapa fasilitas yang bisa didapatkan oleh pada donatur:
- ASOKA