Mohon tunggu...
Bayan Izzani
Bayan Izzani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Bayan Izzani

penyuka tanaman hias dan pecinta alat musik tradisional

Selanjutnya

Tutup

Seni Pilihan

Togal Makian, Lagu Timur Indonesia yang Serasa Seperti Lagu Turki

22 Agustus 2022   10:04 Diperbarui: 22 Agustus 2022   10:22 1960
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1: Fiol/Fiyol Togal

Indonesia merupakan sebuah negara luas yang meliputi banyak sekali kepulauan dan sumber daya alamnya yang juga banyak sekali, selain itu, dikarenakan dengan pulaunya yang sangat banyak serta terjadi pertukaran budaya, menjadikannya sebagai negara dengan budaya terbanyak di dunia ini.

lagu-lagu dan instrumen yang ada di Indonesia ini tercipta dari kreativitas kita serta banyak pertukaran budaya, misalnya budaya Jambi dan Riau yang dominan ke Melayu dan budaya Jawa yang hampir mirip seperti budaya Thailand, serta lagu Togal yang menurut saya pribadi adalah hampir mirip seperti Arab/Turki ini.

Togal merupakan lagu khas yang berasal dari Pulau Makian, sebuah pulau di Halmahera Selatan, Maluku, lagu ini terdiri dari 3 hingga 5 instrumen, instrumen utamanya yaitu adalah Fiol/Fiyol atau biola kecil yang memiliki 3 senar, Lalayon/Layon merupakan biola besarnya, kemudian ada Gambus Togal, Tifa atau gendang yang berbentuk mirip Djimbe, serta gong dan suling sebagai alat pelengkap. 

Togal sering dipakai dalam acara adat, penerimaan tamu, ataupun acara pernikahan, para penyanyi biasanya menyanyikan lagu ini dengan pantun yang sangat indah serta sedap didengar oleh kalangan orang, Togal adalah identitas Orang Makian.

Saya adalah pecinta alat musik Turki dan setelah saya mendengar lagu-lagu Togal ini, saya merasa terpukau dan jatuh cinta, lagu-lagu ini ternyata mirip sekali dengan lagu-lagu Turki yang saya pernah dengar di laman YouTube, Turki pun juga memiliki instrumen yang mirip seperti Fiol, yaitu adalah Kemence (Dibaca "Kemenche"), yaitu biola kecil yang juga memiliki 3 senar, orang-orang Turki suka memainkannya saat berpesta dan terkadang juga disisipi pantun yang indah, mereka menyebutnya pesta tersebut sebagai Ciftetelli, dikarenakan kedua alat musik dan melodinya sama/mirip, Togal saya jadikan sebagai musik personal saya.

Gambar 2: Kemence Turki
Gambar 2: Kemence Turki

ini adalah contoh perbandingan video yang saya dapatkan dari YouTube:

1. Togal Makian




coba kalian bandingkan dengan video Kemence Turki:




bagaimana, apakah menurut kalian mirip, atau apakah ada yang berbeda?

Ternyata budaya Indonesia ini, khususnya Togal Makian ini sangatlah unik ya, padahal alat musiknya pun sederhana, namun dapat memikat hati orang-orang yang mendengarnya secara langsung, menurut saya Togal Makian ini harus diperkenalkan di luar negeri, khususnya di Turki ini, semoga aja ada orang yang memainkan alat ini dengan duet secara langsung disana, serta Togal ini harus dilestarikan, jangan mau kalah sama Bali/Jawa yang budayanya sudah terkenal di luar negeri, jika ada kata-kata yang salah/kurang, mohon dimaafkan, karena saya bukan orang Maluku, saya orang Medan yang suka dengan alat-alat musik di Indonesia ini hehe, dan doakan saya agar bisa ke Pulau Makian, Amin.

"Togal Makean Onarrrrrrrrrrrrrrrrrr!"

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun