Mohon tunggu...
Bashar Awaluddin Nafsah
Bashar Awaluddin Nafsah Mohon Tunggu... Buruh - Mahasiswa

Don't Give Up

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

PKM Mahasiswa Universitas Pamulang (SMK PGRI Larangan)

13 Juni 2023   23:17 Diperbarui: 13 Juni 2023   23:35 211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PKM Mahasiswa Universitas Pamulang

Peningkatan pemanfaatan teknologi dan literasi 

digital pada siswa SMK PGRI Larangan

Mahasiswa program studi Teknik Informatika dari Universitas Pamulang melakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di SMK PGRI Larangan, Tangerang Selatan, Banten pada 26 Mei 2023 lalu.

Adapun Pengabdian Kepada Masyarakat ini mengusung tema " Peningkatan pemanfaatan teknologi dan literasi digital ." Kegiatan ini dihadiri siswa dan siswi kelas 11 SMK PGRI Larangan.

" Dalam pengabdian masyarakat ini, mahasiswa Teknik Informatika  dari Universitas Pamulang ingin Meningkatkan  pengetahuan  murid SMK PGRI Larangan dengan melakukan  sosialisasi agar memahami pentingnya pemanfaatan teknologi dan literasi digital" ucap Pak Riskon Afriyanto S.Pd , selaku Kepala Sekolah SMK PGRI Larangan

Ia menjelaskan bahwa memahami pemanfaatan teknologi dan literasi digital sangat penting dilakukan guna dalam peningkatan produktivitas. Selain membantu kita untuk memanfaatkan potensi yang tak terbatas dari dunia digital, pemanfaatan teknologi dan literasi digital juga  dapat digunakan untuk mengakses berbagai sumber informasi, melakukan riset mendalam, dan mendapatkan berbagai perspektif dari seluruh dunia. Hal ini memungkinkan kita untuk terus belajar, berkembang, dan mengikuti perkembangan terkini di berbagai bidang.

Bashar selaku Ketua Kelompok Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini , mengatakan bahwa kegiatan ini  bertujuan untuk  peningkatan pemanfaatan dan literasi digital adalah untuk meningkatkan pemahaman, keterampilan, dan kesadaran masyarakat terhadap teknologi digital serta kemampuan mereka dalam memanfaatkannya secara efektif. PKM ini bertujuan untuk memberikan pendidikan dan pelatihan kepada masyarakat agar mereka dapat mengakses, menggunakan, dan memanfaatkan teknologi digital dengan baik, baik untuk kebutuhan pribadi, pendidikan, maupun pekerjaan. 

Selain itu, PKM ini juga bertujuan untuk mengurangi kesenjangan digital antara individu, kelompok, dan daerah, sehingga semua orang memiliki kesempatan yang sama dalam mengakses dan menggunakan teknologi digital.

Terakhir, ia mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kegiatan pengabdian tersebut.

"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung kegiatan pengabdian kami ini, yaitu kepada dosen pembimbing Bapak Maulana Fansyuri S.Kom., M.Kom., kepada Bapak Riskon Arifiyanto, S.Pd selaku Kepala Sekolah , dan murid SMK PGRI Larangan ," ujarnya.

"Dan semoga ilmu dan Praktik yang kami berikan bisa bermanfaat bagi murid di SMK PGRI Larangan , " harapnya.

Untuk diketahui, bahwa kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat tersebut berjalan dengan baik sesuai dengan yang direncanakan. Adapun Mahasiswa yang melakukan pengabdian ini ialah, Bashar Ade Irma Lumbantobing, Salwa Juani, Dwi Rohma, Hayatun Nufus, Bashar Awaluddin Nafsah, Bagus Setiadi, Ihsan Hanif, Riko Mardani, Suryadinata

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun