Musi Rawas Utara - Hari ini (16/02), Balai Pemasyarakatan Kelas II Musi Rawas Utara Kanwil Kemenkumham Sumsel menyelenggarakan acara Pelepasan dan perpisahan Pegawai Negeri Sipil yang Diperbantukan di Balai Pemasyarakatan Kelas II Musi Rawas Utara. Agenda tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Bapas Muratara.
Pembimbing Kemasyarakatan yang diperbantukan di Balai Pemasyarakatan Kelas II Musi Rawas Utara, yang akan kembali ke UPT asal mereka di Bapas Palembang dan Bapas Lahat setelah mendedikasikan diri selama hampir 3 (tiga) tahun di Bapas Muratara.
Acara diselenggarakan untuk menghormati 4 (empat) orangBertindak sebagai perwakilan pegawai, Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Musi Rawas Utara (Roby Fernandez), KaSubsie BKD (Randi Pratama), dan Pembimbing Kemasyarakatan (Arsep Putra) menyampaikan sambutan dalam acara tersebut.
Kepala Bapas Muratara dalam sambutannya menyampaikan agar 4 (empat) pegawai tersebut dapat menjadi contoh bagi pegawai lain untuk senantiasa loyal dengan instansi. Selain itu disampaikan pula kepada seluruh pegawai Bapas Muratara agar dapat terus menjaga integritas, kekompakan dan loyalitas.
"Terima kasih atas jasa dan pengabdian selama bertugas di Bapas Muratara. Meski telah berpisah, apapun yang terjadi, kalian tetap menjadi bagian penting dan tetap menjadi keluarga besar Bapas Muratara", Tutur Roby Fernandez selaku Kepala Bapas Muratara.
Kata sambutan dan perpisahan juga disampaikan oleh 4 (empat) pegawai negeri sipil yang diperbantukan tersebut. Pegawai tersebut yaitu Khoirotul Ilmiyah, Didib Atsani Ulul Albab, Manarul Fadlilah, dan Syaihul Husna.
Acara ditutup dengan penyerahan cinderamata, persembahan penampilan perpisahan dari 11 (sebelas) orang pegawai JFT Pembimbing Kemasyarakatan Bapas Muratara serta foto bersama seluruh pegawai.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H