Mohon tunggu...
Asep Wijaya
Asep Wijaya Mohon Tunggu... Jurnalis - Pengajar bahasa

Penikmat buku, film, dan perjalanan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

"A Wrinkle in Time", Film Fantasi Anak, Sarat Pesan Cinta

16 Maret 2018   19:37 Diperbarui: 16 Maret 2018   19:47 1900
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ini memang film untuk anak-anak. Jadi tolong abaikan alur cerita yang banyak bolong di dalamnya.

Kita tentu tidak akan mendapatkan identitas rinci tentang Calvin dan kehidupannya. Kita juga tidak tahu bagaimana Charles Wallace pertama kali bertemu dengan para nyonya, makhluk astral, itu.

Oleh karenanya, fokuslah pada drama yang tersaji. Linangan air mata Meg saat bertemu dengan ayahnya pasti bikin haru. Apalagi momen ketika Kate, ibunda Meg, kembali memeluk suaminya tercinta. Tentu pesan cinta dan kehangatan keluarga langsung terasa.

Jadi sekali lagi, abaikan juga logika cerita tentang waktu. Kita tahu Alex telah pergi selama empat tahun karena tersesat di Planet Camazotz. Tapi perjalanan Meg dkk. tidak dihitung dalam bilangan tahun, melainkan menit.

Kita bisa saling berbantahan di sini, tetapi lihatlah apa yang berubah dari perawakan Alex di Planet Camazotz yang ekuivalen dengan empat tahun waktu di bumi?

Lihat juga perawakan Meg dkk. yang nyaris tanpa perubahan. Semua masih tampak sama, baik sebelum maupun setelah perjalanan. Tapi waktu yang dihabiskan keduanya, Alex dan Meg dkk, berbeda.

Meski begitu, semuanya tampak jelas: anak-anak harus tahu kelemahan mereka dan kekuatan yang tentu menyertai aneka kelemahan itu. Salah satunya kekuatan cinta yang memberikan cahaya bagi kehidupan. Karena seperti dikatakan nyonya Which:

the only thing faster than darkness is light

Ini film ramah anak dengan kekuatan fantasi yang luar biasa, lewat sajian CGI yang spektakuler. Tentu saja, anak-anak akan merasakan betapa keluarga merupakan entitas penting dalam hidup mereka.

Untuk Storm Reid dan Deric McCabe, kalian berdua keren!!!

-----

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun