Upacara pernikahan disetiap daerah berbeda-beda dan menjadi keunikan atau tradisi disuatu daerah. Pada dasarnya pernikahan tersebut berdasarkan pada agama dan kepercayaan masing-masing.Â
Tetapi upacara pengiring dari pernikahan tersebut yang menarik untuk dikupas. Seperti seserahan, permintaan penganten, resepsi sampai pada pasca penganten. Begitu juga di Brebes punya tradisi yang tidak dimiliki daerah lain. Apa saja tradisi tersebut, yuk kita bahas bersama-sama:
1. Sosokan.Â
Sosokan atau uang belanja diberikan pihak penganten laki-laki kepada pihak penganten perempuan. Jumlahnya berdasarkan hitung-hitungan weton sehingga muncul angka.Â
Dari angka tersebut tinggal dikalikan kelipatannya berdasarkan kemampuan perekonomian pengantin laki-laki. Contoh kalau hitungan itu jatuh keangka 25 , maka diberikan nominal dari 25.000 - 25.000.000 atau menurut kemampuan.Â
2. Kudangan.Â
Suatu bentuk permintaan dari keluarga penganten baik itu laki-laki atau perempuan. Kudangan biasanya karena ada ucapan dari anggota keluarga penganten karena suatu peristiwa.Â
Sebagai contoh sewaktu kecil penganten sakit sehingga yang mengasuh  kehabisan selendang karena habis dipakai. Biasanya ngomong kalau nanti sehat dan besar sampai menikah maka minta selendang satu lusin. Atau juga bisa berbentuk makanan atau benda lainnya.Â
Itulah beberapa contoh tradisi yang mengikuti acara pernikahan di Brebes. Nanti akan kita bahas lagi di artikel selanjutnya.Â
(KBC-54|Kompasianer Brebes Jateng|)Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H