Mohon tunggu...
Bang Auky
Bang Auky Mohon Tunggu... Freelancer - KBC 54|Kompasianer Brebes Jateng| Golet Jeneng Disit Mengko Jenang Teka Dewek

Pariwisata adalah locomotif ekonomi baru dimana banyak gerbong yang mengikuti dari UMKM, Transportasi, Pemandu Wisata, Hotel dan Restoran, Seniman, Souvenir dan mitra-mitra pariwisata yang lain.

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Mudik Dimulai, Destinasi Wisata Siapkan Atraksi Sambut Wisatawan

25 April 2022   21:59 Diperbarui: 25 April 2022   22:01 562
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah dua tahun tidak diizinkan mudik akibat pandemi, di tahun 2022 pemerintah memperbolehkan warganya untuk mudik di kampung halaman. Bahkan pemerintah pun menetapkan libur lebaran untuk ASN dan karyawan mulai tanggal 29/04/2022 - 06/05/2022. 

Tentu saja keputusan ini disambut suka cita masyarakat Indonesia baik yang di perantauan, pelaku usaha khususnya di bidang pariwisata. Bahkan banyak instansi pemerintah, swasta dan organisasi yang mengadakan program mudik gratis ke beberapa wilayah di Pulau Jawa. 

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi

Mengantisipasi lonjakan pemudik ke kampung halaman para pelaku dunia wisata mulai melakukan pembenahan. Mulai dari memperbaiki fasilitas wisatanya, memasang rambu-rambu atau papan petunjuk, paket wisata, CHSE, posko keamanan dan posko kesehatan. Semua itu dilakukan untuk menyambut wisatawan agar puas dengan segala fasilitas yang ada di destinasi wisata tersebut. Termasuk juga fasilitas rumah makan, toilet dan pusat oleh-oleh. 

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi

Mudik lebaran bagi pelaku wisata merupakan berkah tersendiri. Karena di musim libur lebaran terjadi lonjakan pengunjung yang signifikan. Lonjakan pengunjung tersebut juga dibarengi dengan belanja yang dilakukan oleh wisatawan, sehingga terjadi perputaran uang yang cukup tinggi. Tentu saja ini menggairahkan bagi mereka yang telah vakum melayani wisatawan selama dua tahun. 

(KBC-54|Kompasianer Brebes Jateng|) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun