Mohon tunggu...
Bang Auky
Bang Auky Mohon Tunggu... Freelancer - KBC 54|Kompasianer Brebes Jateng| Golet Jeneng Disit Mengko Jenang Teka Dewek

Pariwisata adalah locomotif ekonomi baru dimana banyak gerbong yang mengikuti dari UMKM, Transportasi, Pemandu Wisata, Hotel dan Restoran, Seniman, Souvenir dan mitra-mitra pariwisata yang lain.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Apasih Untungnya Menulis di Kompasiana ?

13 Agustus 2020   16:28 Diperbarui: 13 Agustus 2020   16:25 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Tangkapan Kompasiana

Setiap kali bertemu orang yang aktif di medsos baik WA, IG atau FB selalu menanyakan langsung to the point apa sih untungnya menulis di Kompasiana? Pertanyaan mudah namun sangat sulit untuk dijawab, karena pasti orientasinya ke materi. Memang tidak bisa dipungkiri zaman era milenial ini ketika kita bermain medsos seperti youtube kalau dikelola dengan baik pasti bisa mendatangkan pundi-pundi ke rekening kita. Lalu apa untungnya kita aktif menulis di Kompasiana?

Bagi saya menulis adalah hobi dan kebutuhan dan menulis di Kompasiana adalah menyimpan rekam jejak digital, dokumentasi pribadi dan promosi. Selain itu sebagai ajang silaturahmi mengenal dan berkenalan dengan kompasianer di berbagai daerah. 

Lalu untungnya secara materi apa? Secara materi banyak walau tidak kita terima secara langsung tetapi ketika sebuah tempat yang kita buat artikelnya menjadi lebih populer dan membuat orang datang, apakah itu tidak mendatangkan materi? Karena penulis tidak berorientasi kesana untuk mendapatkan materi di Kompasiana, maka tidak ada beban untuk penulis. Tetapi bisa kok kita mendapatkan materi lewat K-Reward atau event-event yang lain. 

Dok. Tangkapan Kompasiana
Dok. Tangkapan Kompasiana
Seperti kemaren tiba-tiba ada notifikasi gopay masuk 150.000 dari Event Nangkring BI "Cari Tahu Yuk Bagaimana Cara Manfaatkan Produk Keuangan, Makroprudensial Aman Terjaga" yang diselenggarakan beberapa waktu yang lalu. Itu hanya salah satu sumber yang bisa kita ikuti, masih banyak kok kalau kita mengikuti program yang diadakan Kompasiana. 

Jadi kita kembalikan lagi kepada penulis masing-masing orientasi menulisnya, kalau saya typikal penulis berdasarkan apa yang ada hari ini. Jadi jarang mengikuti topik bahasan yang hangat karena mungkin passion menulis saya yang lebih asyik menulis bebas.

Keuntungan kita mengikuti event yang diselenggarakan Kompasiana kita mendapatkan banyak ilmu dari narasumber, yang akan berimbas pada kualitas tulisan kita. Selain ilmu kita juga bisa mendapatkan sertifikat,  gift dan merchandise dari sponsor yang menyelenggarakan. Menyenangkan bisa memperoleh banyak manfaat.  

(KBC-54|Kompasianer Brebes Jateng|)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun