Mohon tunggu...
Bang Auky
Bang Auky Mohon Tunggu... Freelancer - KBC 54|Kompasianer Brebes Jateng| Golet Jeneng Disit Mengko Jenang Teka Dewek

Pariwisata adalah locomotif ekonomi baru dimana banyak gerbong yang mengikuti dari UMKM, Transportasi, Pemandu Wisata, Hotel dan Restoran, Seniman, Souvenir dan mitra-mitra pariwisata yang lain.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Kuliner dan Belanja Sebagai Destinasi Wisata

8 Agustus 2020   22:14 Diperbarui: 8 Agustus 2020   22:05 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kuliner dan belanja tak bisa dipisahkan dari wisata,  karena kedua komponen itu saling melekat. Kuliner dan belanja boleh dikatakan  

Bagian terpenting  dari aktivitas pariwisata. Beberapa kota bahkan menjadikan kuliner dan belanja menjadi daya tarik seperti Pasar Tanah Abang di Jakarta, Pasar Cibaduyut di Bandung dan beberapa pasar lain kota besar di Indonesia. 

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi
Itu salah satu materi yang disampaikan oleh Pematei Maarukhi Harun dihadapan peserta Pelatihan Pemandu Wisata Belanja dan Kuliner. Pelatihan yang diselenggarakan Dinas Pariwisata Kota Pekalongan melakukan observasi lapangan di Deswita Mangrove Pandansari Brebes yang diikuti mitra pariwisata di kota tersebut. 

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi
Kekayaan kuliner tradisional dengan cita rasa khas menjadi satu daya tarik untuk mendatangkan pengunjung. Kemasan yang menarik dan cara penjualan yang berbeda akan menjadi suguhan unik buat pengunjung.  

Orang akan datang ke Pekalongan karena pingin berbelanja batik di Sentono atau kampung batik. Tidak menutup kemungkinan untuk menikmati kuliner khas Pekalongan seperti Soto Tauto, Lontong Opor atau Garang Asem. 

Kota Pekalongan sebagai sentra batik menjadi daya tarik orang untuk datang. Dengan kekayaan arsitektur bangunan kuno dan kreatifitas masyarakat akan mampu menjadikan aktivitas dan atraksi pembuatan batik menjadi daya tarik wisata. (KBC-54|Kompasianer Brebes Jateng|)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun