Mohon tunggu...
Bang Auky
Bang Auky Mohon Tunggu... Freelancer - KBC 54|Kompasianer Brebes Jateng| Golet Jeneng Disit Mengko Jenang Teka Dewek

Pariwisata adalah locomotif ekonomi baru dimana banyak gerbong yang mengikuti dari UMKM, Transportasi, Pemandu Wisata, Hotel dan Restoran, Seniman, Souvenir dan mitra-mitra pariwisata yang lain.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Bebek Minggat, Bebeknya Nikmat Penyakitnya Kabur

5 April 2020   21:59 Diperbarui: 5 April 2020   22:05 811
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sungguh unik nama kuliner di Brebes bikin kita bingung dan tanda tanya.  Kemarin sempat kita bahas Kapal Burak,  nah sekarang giliran Bebek Minggat. Ini mau bahas kuliner apa persoalan rumah tangga kok sampai ada minggatnya. Apa kuliner bebek pas kita mau makan, bebeknya kabur?. 

Bebek Minggat satu jenis masakan bebek kreasi dari RM Mantap milik H. Roni dari Kemurang Kulon,  Brebes. Bebek yang diolah dengan bumbu racikan cheff yang sudah turun temuran,  punya rasa yang khas. Daging bebek yang empuk dengan kuah yang terdiri dari rempah-rempah, cabe dan tomat.  Sekilas memang mirip asem-asem, tapi rempah-rempahnya dan pedas lada membuat masakan ini segar dan menyehatkan 

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi
"Bebek Minggat menu andalan rumah makan kami,  dengan racikan yang sudah puluhan tahun kami ciptakan sendiri. Perpaduan rempah dan bumbu lainnya menjadikan ini makanan kesehatan,  bebeknya kita makan penyakitnya minggat," katanya. 

Tidak hanya menjual bebek minggat saja tapi banyak jenis masakan lain seperti sate kambing / ayam,  gulai,  sop buntut, tongseng,  kepala ikan manyung,  ayam goreng dan masih banyak lagi.  Namun yang menjadi unggulan menu bebek minggat. 

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi
Berkat Bebek Minggat beberapa program televisi nasional datang kesini.  Terakhir program Ragam Indonesia dari Trans  7. Belum lagi dari chanel you tube dan media yang lain. 

Berlokasi sangat strategis setelah dari exit tol ke arah pantura berada disebelah timur jalan.   Selain itu rumah makan mempunyai lahan parkir luas muat puluhan bus.  Atau yang melintas di jalan tol Pemalang Pejagan rumah makan ini hadir di rest area TIP 260B Banjaratma yang arah Jakarta. 

Yuk buat kalian yang punya hobi wisata kuliner dengan nama yang unik datang aja ke Brebes yah. Dijamin dahaga kuliner kalian terpenuhi. Sambil menunggu schedule kalian datang ke Brebes,  penulis hunting lokasi untuk artikel baru, sampai nanti yah di artikel berikutnya. (KBC-54|Kompasianet Brebes Jateng) 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun