Sudah bertahun-tahun papan reklame yang berada dipinggir sungai irigasi Sitanggal dibiarkan miring. Hal tersebut menimbulkan rasa takut buat pengguna jalan atau pedagang yang berada dibawahnya ikut was-was.Â
Berkali-kali masyarakat mengeluhkan  kondisi papan reklame,  baik lapor ke desa maupun posting di group medsos tapi belum ada tindakan penanganan.  Apalagi mengingat musim hujan turun dengan intensitas tinggi, dikuatirkan penyangga tiang tidak kuat,  papan roboh dan nyangkut kabel diatasnya.Â
Daumroh (52) pedagang alat-alat pertanian yang setiap hari berjualan dibawahnya merasa kuatir keberadaan papan reklame.Â
"Kami berjualan setiap hari disini, Â mencari makan disini karena tidak punya tempat jualan. Â Tetapi saya merasa was-was jika papan itu sewaktu-waktu roboh,"katanya.Â
Bukan hanya pedagang saja yang merasa was-was namun juga pejalan kaki yang melintas. Masyarakat berharap ada tindakan instansi terkait, Â agar persoalan ini segera teratasi.Â
"Kami berharap ada tindakan untuk perbaikan atau dibongkar, Â jangan sampai setelah ada korban baru ambil tindakan, " tambahnya. (KBC-54|Kompasianer Brebes)Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H