Mengetahui komponen hardisk eksternal akan membuat Anda lebih banyak tahu mengenai perangkat satu ini. Hardisk eksternal memang dapat memberikan cukup banyak manfaat bagi para penggunanya.Â
Apalagi ketika hardisk internal sudah tidak memiliki space lagi dan sudah terisi penuh. Anda pun bisa membawa hardisk eksternal kemanapun. Entah itu untuk memindahkan file atau menyalin file penting ke dalam perangkat lain.Â
Tidak hanya untuk menjadi tempat penyimpanan file lantaran hardisk internal sudah kekurangan space. Hardisk eksternal juga dapat Anda manfaatkan sebagai tempat backup data-data penting.Â
Tidak ada yang tahu kapan perangkat Anda mengalami kerusakan. Untuk berjaga-jaga, peran dari hardisk eksternal jelas sangat dibutuhkan.Â
Komponen Hardisk Eksternal
Ada beberapa komponen harddisk eksternal yang membuatnya bisa Anda manfaatkan sebagai tempat penyimpanan maupun backup data. Bisa dikatakan, komponen yang ada di dalamnya memiliki kemiripan dengan komponen yang terdapat dalam hardisk internal. Berikut ini komponen beserta penjelasan fungsinya:Â
1. Cakram Magnetik
Hardisk mempunyai satu komponen bernama cakram magnetik. Biasanya banyak yang menyebutnya sebagai platters. Selain itu juga ada yang menyebutnya sebagai piring yang ada di dalam hardisk.Â
Platter ini bentuknya pelat tipis yang bermanfaat untuk menyimpan berbagai data dari perangkat yang Anda gunakan secara permanen. Saat membaca data, cakram ini nantinya bakal berputar.Â
Kumpulan plat yang ada fungsinya jelas untuk menjaga kehilangan data. Cakram tersebut terbuat dari bahan aluminimum, kaca, atau bahkan keramik. Biasanya, permukaan cakram mempunyai magnetik yang juga sebagai tempat penyimpanan data.Â
2. Spindle
Dalam beberapa artikel tentang harddisk yang kami temukan, Anda juga bisa menemukan komponen lain bernama spindle. Spindle ini memiliki fungsinya tersendiri yakni untuk menjaga gerakan platter agar tetap jarak dan posisinya tetap sesuai dan bisa berputar sesuai dengan kebutuhan.Â
Peringkat resolusi per minit atau r.p.m. dari Spindle-lah yang sebenarnya menentukan tingkat kecepatan pembacaan dan penulisan data dalam hardisk. Dengan adanya komponen bernama Spindle ini, nantinya akan mengatur jarak terpisah platter.Â
Pengaturan jarak tersebut fungsinya yakni memungkinkan akses untuk penulisan dan pembacaan data pada hardisk. Sederhananya, Spindle itu sendiri menjadi pusat dari cakram yang berputar.Â
3. Read-Write Arm
Salah satu bagian-bagian harddisk dan fungsinya yang tidak kalah penting adalah Read-Write Arm. Biasanya banyak yang menyebut komponen ini sebagai aktuator. Fungsinya adalah mengontrol pergerakan dari head.Â
Nah, head itu sendiri yang mengatur kegiatan pembacaan maupun penulisan pada hardisk. Komponen ini pun ikut melakukan proses baca-tulis secara aktual pada cakram. Cara melakukannya adalah mengubah permukaan magnetik agar menjadi arus listrik.Â
Secara umum, platter mempunyai satu kepala untuk memabaca dan menulis yang biasanya mengapung 3 -- 20 juta inci tepat di atas permukaan dari platter.Â
4. Aktuator
Anda juga bisa menemukan komponen bernama aktuator dalam hardisk. Aktuator atau head aktuator adalah motor kecil yang mengambil instruksi secara langsung dari sirkuit drive.Â
Fungsi utamanya adalah untuk mengontrol pergerakan dari Read-Write Arm sekaligus mengawasi adanya transfer data yang keluar maupun masuk dari Platter.Â
5. Enclosure
Selanjutnya ada komponen yang bernama enclosure. Fungsi dari enclosure adalah melindungi semua komponen yang ada dalam hardisk agar tidak mengalami kerusakan. Enclosure drive ini nantinya akan menampung satu bahkan lebih drive menuju komputer host.Â
Itulah beberapa komponen hardisk eksternal beserta penjelasan mengenai fungsinya. Sekarang, kamu bisa lebih kenal dengan komponen hardisk eksternal lebih jauh.Â
Referensi: Mengenal Komponen Hardisk Eksternal Beserta Fungsinya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H