Ini Bukan Sajak (1)
ini bukan sajak bukan pula untaian kata-kata  bijak
akan sangat  berat tanggungjawabnya berkata bijak
kalau hanya dijadikan pemanis ucapan di bibir saja
kalau tidak ada bukti tlah mampu menjalankannya
ini bukanlah sajak bukanlah pula catatan istimewa
tetapi kalimat biasa yang disusun biasa-biasa saja
dari gagasan yang begitu tiba-tiba melintasi benak
yang tlah membuatku terhenyak karena mirip sajak
ini bukan sajak bukan puisi bukan pula halusinasi
tak lain hanyalah sejenis isi dari luberan  kata hati
yang hendak minta diajak keluar  mengelilingi diri
'tuk mencermati apa yang terjadi di kehidupan ini
(hati-hati, 2021)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI