Mohon tunggu...
Bambang Bubudiono
Bambang Bubudiono Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Menulis dan proses seni pertunjukan

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Teringat

12 Juni 2023   11:55 Diperbarui: 12 Juni 2023   12:00 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Teringat,
Sangat teringat aku pada kalian,
Satu-satu nama kalian menyusup dalam ingatan,
Memaksaku menyusuri lorong-lorong panjang atas nama kenangan.

Wajah-wajah ceria dengan rasa penasaran yang tinggi,
Teringat. Aku sangat teringat,
Beringin dekat parkiran, sepatu kita yang berwarna merah pada solnya,
Obrolan-obrolan dengan gelak tawa di teras kelas,
Sangat ingat. Aku sangat ingat.

Sesekali kita bersitegang, sesekali juga kita saling tak sependapat,
Lumrah dalam pergaulan,
Sebentar saja, lepas itu bau seberbak gorengan di kantin
Segera menertawakan selisih paham barusan.

Teringat, aku sangat teringat,
Dalam ingatan-ingatan yang patah ini, aku hanya bisa berdoa,
Semoga kalian baik,
Baik-baik saja untuk segala urusan dan mimpi-mimpi yang belum selesai.

Bambang budiono

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun