Bantahannya tentu saja nggak nyambung. Warganet memprotes vlog itu karena dianggap tidak sensitif terhadap situasi terkini. Bukan bilang Jokowi nggak kerja.Â
Mana ada Presiden yang nggak kerja? Kalau soal kerja, semua rakyat sudah menonton dan menyaksikan video atau gambar Jokowi jalan sendirian di hutan yang terbakar, diantara petugas pemadam kebakaran hutan. Kurang heroik gimana? Bukan soal itu. Tapi memang itu ciri khas staff presiden. Membantah tapi nggak nyambung.
Contohnya begini. Kalau misalnya kau bekerja sebagai relawan membantu korban kelaparan di satu negara yang sedang ditimpa bencana kelaparan.Â
Kau dan rombongan datang membawa bantuan makanan. Kau biasa makan makanan yang enak-enak, lezat-lezat. Kalau kau dan rombonganmu saat istirahat makan makanan lezat di depan para korban kelaparan itu, itu namanya kau tidak sensitif, bukan kau  tidak bekerja. Paham ora Son?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H