Bila hidup ingin berkembang dengan tujuan, maka bermimpilah. Impian memacu hidup keseharian menjadi lebih berbeda ke arah positif, kreatif dan produktif. Apakah impian kamu dan apa kreatifitas-mu dalam mewujudkan impian tersebut?
Memiliki Wellness dan Beauty Centre Adalah Salah Satu Impian Saya. Mengapa saya memiliki impian ini? Karena saya dan semua anggota keluarga senang berkunjung ke beauty centre atau spa dan melakukan therapy pijat dengan memanggil therapist ke rumah. Pemijatan yang kami lakukan berbagai variasi, diantaranya pijat traditional Jawa, Bali, reflexy, totok, pijat Thailand, shiatsu, hingga kakak saya ada yang pernah pijat untuk memulihkan tulang patah.Â
Saya pernah pijat bambu, badan digebukin menggunakan tongkat terbuat dari bambu dan sapu lidi. Benar-benar kreatif dan berbeda deh tempat pijat zaman now...hahaha.. Saya-pun juga harus berani berbeda dengan mencoba berbagai jenis pijat yang ada -- dari yang traditional hingga modern (Namun walaupun treatment modern, saya tetap harus menggunakan bahan dasar natural untuk produk-produknya yang menempel dengan kulit)
Saya bermimpi dengan kreatifitas dan hal yang berbeda dari wellness and beauty centre yang saya miliki akan memberikan sumbangsih bagi Indonesia di dunia pariwisata, kecantikan dan kesehatan. Selama ini Indonesia sudah dikenal dengan keeksotisan  dan kecantikan alam serta wanitanya bukan? Wanita Indonesia memiliki kecantikan yang berbeda dengan negara lain di dunia loh! Ribuan kecantikan khas Indonesia. Bahkan dalam waktu beberapa tahun terakhir wanita-wanita muda Indonesia memenangkan kontes kecantikan di dunia, seperti Miss World, Miss International, Miss Universe dan berbagai kontes tingkat dunia lainnya.Â
Saya sangat tahu diri, sudah bukan waktunya lagi mengikuti berbagai pemilihan putri kecantikan tersebut, namun dengan mengembangkan  kreatifitas maka berapapun usia seseorang dapat berpartisipasi mengharumkan nama Indonesia di kancah international. Misalnya kita bisa menjadi desainer kontestan atau mendampingi kontestan di kegiatan sosial. Dan  wellness and beauty centre yang akan saya dirikan bisa bekerjasama dengan kontestan tersebut.
Sebagai pelengkap dari Wellness and Beauty Centre saya akan menggunakan minyak kayu putih sebagai pelengkap bahan dan "peralatan" usaha tersebut. Keluarga saya (sejak bayi hingga lansia) merupakan penggemar kayu putih. Badan merasa kurang fit? Langsung deh cari kayu putih. Mau pijat? Langsung deh cari kayu putih. Mau pulang ke rumah? Ke Kayu Putih...hehehe, rumah kami memang di kelurahan Kayu Putih Jakarta Timur.Â
Barangkali saja nanti wellness and beauty centre saya akan saya operasikan berawal dari rumah keluarga di kelurahan Kayu Putih , apalagi saat ini di kawasan ini tengah dibangun arena velodrome (balap sepeda) Â dan pacuan kuda tingkat international yang sangat berbeda dengan di daerah lainnya. Bahkan Pacuan Kuda Pulo Mas adalah satu dari sarana olah raga pacuan kuda yang memiliki banyak danau dengan suasana alam yang sulit ditemukan di tengah kota. Bahkan sulit ditemukan di negara maju.
Dengan fasilitas olah raga tingkat international, tentunya membuka pasar yang luas bagi usaha saya dong. Mereka yang usai berolah raga, dapat memanjakan diri dengan melakukan treatment di tempat saya. Tahun 2018 pertandingan olah raga Asian Games beberapa cabang dilaksanakan di beberapa ratus meter dari rumah keluarga saya. Sejak kecil saya sih sudah memanfaatkan beberapa fasilitas olah raga di sekitar. Â Makanya saya berani bermimpi memiliki wellness and beauty centre di kemudian hari. Gue Beda dari orang lain dengan impian ini dong! Hahahahaha...
Bagi wanita muda yang senang berkuda  dan berolah raga di dekat rumah (eh usaha wellness and beauty centre) saya akan menyarankan mereka menggunakan Minyak Kayu Putih Aroma (KPA) atau Minyak Ekaliptus Aromatherapy  dengan keharuman LAVENDER saat treatment di tempat saya. Saat ini saya dan beberapa anggota keluarga telah menggunakan Minyak Ekaliptus Aromatherapy keharuman Lavender. Keharumannya yang elegan sangat cocok digunakan untuk wanita muda aktif di kota besar yang orang-orangnya sangat aktif,  kreatif dan mudah stress karena kepadatan penduduknya. Jadi semakin kekinian deh mereka kalau menggunakan minyak kayu putih aroma lavender ini :)
Duh, sebagai orang yang ingin  selalu ingin sehat dan bugar, rasanya "gengsi" banget deh klau dikira sakit oleh orang  lain. Hahaha...Syukurlah saat ini Cap Lang mengeluarkan Minyak Ekaliptus Aromatherapy dengan berbagai aroma, yakni : Minyak Kayu Putih Aromatherapy Ekaliptus, Minyak Kayu Putih Ekaliptus Aromatherapy Lavender, Minyak Kayu Putih Ekaliptus Aromatherapy Rose dan Minyak Kayu Putih Ekaliptus Aromatherapy Green Tea.
Jadi kami dapat tetap pijat dengan aroma berbeda dan kekinian sekali. Nggak akan dikira sakit lagi, justru pertanyaan sekarang, "Aaaiih, abis spa dimana, Saya? Aromanya segeeer dan beda banget!" Hihihihi...nanti cocok untuk wanita-wanita yang melakukan treatment di wellness and beauty centre milik saya bukaaan? Bahkan bisa dibawa kemana-mana dan digunakan sewaktu-waktu, bahkan bisa menghemat parfum saya loh. Multifungsi yess?!
Manfaat lain dari Minyak Ekaliptus Aromatheraphy :
- Meredakan Perut Kembung / Mual dengan mengoleskan Minyak Ekaliptus Aromatherapy pada bagian dada, perut dan punggung secara merata. Ulangi seperlunya.
- Gatal -- Gatal akibat gigitan serangga dengan mengoleskan Minyak Ekaliptus Aromatherapy pada bagian yang digigit oleh serangga. Ulangi apabila gatal / sakit belum hilang. Nah ini cocok banget digunakan di rumah saya yang memiliki halaman depan dan belakang karena kegemaran keluarga menggunakan waktu luang dengan berkebun. Untuk pengunjung wellness and beauty centre saya juga oke khan, karena jangan sampai bekas gigitan serangga dan gatal-gatal setelah mereka berkuda, berenang atau bersepeda merusak kecantikan dengan menimbulkan bekas luka. Mending langsung dioleskan minyak ekaliptus aromatherapy ini Khususnya aroma lavender yang memang katanya "ditakuti" oleh nyamuk.
- Dapat digunakan sebagai aromaterapi untuk refreshing pikiran & ketenangan, dibeberapa kondisi khasiat ekaliptus dapat dirasakan dengan cara meneteskan 2-3 tetes ke dalam air hangat pada wadah untuk kemudian dihirup uapnya.
- Sedangkan aromatherapy lavender secara khusus dapat membantu meringankan stress dan membuat tidur menjadi tenang. Dengan tidur tenang dan berkwalitas maka kreatifitas terus meningkat dan semangat muda terus berkobar.
Lavender atau lavendel atau Lavandula adalah genus tumbuhan berbunga dalam suku Lamiaceae yang tersusun atas 25-30 spesies. Lavender berasal dari wilayah selatan Laut Tengah sampai Afrika tropis dan ke timur sampai India - Dunia Lama. Termasuk tumbuhan menahun, tumbuhan dari jenis rumput-rumputan, semak pendek, dan semak kecil. Tersebar jg di Kepulauan Canaria, Afrika Utara dan Timur, Eropa selatan (terutama Perancis selatan), Arabia, dan India. Banyak ditanam dan dikembangkan secara luas di iklim sedang sebagai tanaman hias, bahan makanan dan ekstrak minyak esensial atau aromatheraphy.
Mari gelorakan semangat muda kita dengan hal berbeda dan kreatif! Rancang impianmu dari sekarang agar hidup di masa depan berbeda alias semakin lebih positif .
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H